5 Tips Sukses Mengikuti Program afiliasi

5 Tips Sukses Mengikuti Program afiliasi

Belakangan bisnis afiliasi mulai marak ditekuni oleh para blogger. Selain mudah, bisnis ini juga mendatangkan pendapatan yang cukup lumayan besar. Perusahaan-perusahaan besar seperti amazon dan lazada sudah lama menerapkan sistem seperti ini.

Salah satu keuntungan dari program afiliasi adalah terciptanya hubungan yang bersifat mutual antara perusahaan dan blogger. Kedua belah pihak sama-sama mendapatkan keuntungan atas penjualan produk yang berasal dari link afiliasi blogger. Sebenarnya, afiliasi hanyalah salah satu cara mendapatkan uang melalui internet. Jika anda ingin mengkombinasikan antara satu program dengan program lain, anda bisa membaca artikel 5 cara mendapatkan uang melalui internet.

  1. Sesuaikan tema blog dengan produk yang di jual
    Banyak yang gagal dan berhenti di tengah jalan lantaran tidak ada satu pun pengunjung yang di konversi menjadi pembeli. Sekarang pertanyaannya simpel, siapa yang mau membeli perlengkapan bayi pada situs olahraga? Tidak ada!
    Perlu diperhatikan bahwa kesesuaian isi blog dengan produk yang dijual akan menentukan jumlah pengunjung yang di konversi menjadi pembeli. Bila blog anda membahas tentang tutorial dan tips-tips tentang website, cobalah mengikuti program afiliasi dari perusahaan-perusahaan yang berhubungan dengan website. Web hosting provider misalnya. Kalau anda perhatikan, banyak situs-situs yang membahas tutorial website yang menawarkan hosting website di blog mereka. Anda bisa mengikuti program afiliasi web hosting yang cukup populer disini.
  2. Buat tulisan yang bagus
    Jangan terlalu frotal ketika mereview suatu produk.
    “Beli sekarang!”
    “Produk ini sangat bagus!”Bila anda melihat kata-kata di awal kalimat, apa yang anda pikirkan? Jika anda berfikiran bahwa dia sales produk tersebut, berarti kita sama. Iklan terbaik adalah sesuatu hal yang menunjukkan bahwa itu bukanlah iklan. Bingung? Maksudnya jangan sampai terlihat bahwa anda sedang berjualan produk. Mainkan emosi dari pembaca, buat mereka merasa yakin bahwa produk yang anda review adalah produk yang benar-benar mereka cari selama ini.
  3. Berikan pemesaran terbaik untuk blog anda
    Tulisan yang bagus tidak akan anda artinya jika tidak di baca oleh orang lain. Ada banyak macam cara melakukan pemasaran terhadap blog. Search engine optimization (SEO) dan social media marketing (SMM) merupakan dua dari banyak cara yang cukup populer untuk mendatangkan trafik. Saya sarankan anda untuk membaca tutorial SEO dan social media marketing untuk meningkatkan trafik blog anda.
  4. Perbanyak diskusi hal-hal yang berkaitan dengan produk yang anda jual
    Diskusi mengenai produk merupakan salah satu cara terbaik untuk mendapatkan pembeli. Jika anda menjual hosting, diskusilah tentang hal-hal yang berhubungan dengan website bersama teman anda yang sedang menekuni website. Aturlah pembicaraan hingga kalian mendiskusikan tentang produk yang jual. Simplenya mereka akan menanyakan bagaimana mendapatkan produk tersebut.
  5. Tekun dan bersabar dalam menjalani program ini
    Seperti halnya kebanyakan pekerjaan, tekun adalah salah satu kunci untuk kesuksesan pekerjaan tersebut. Termasuk menjalani program afiliasi, anda harus bersabar untuk mendatangkan visitor menjadi pembeli. Jangan berharap ketika anda baru memulainya anda akan langsung dibanjiri pembeli.

Semoga Tutorial Affiliate ini bermanfaat, kamu bisa mengikuti program Affiliasi dari IDCloudHost dengan penawaran yang lebih tinggi.

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update