Algoritma Instagram 2018 Terbaru dan Terupdate

Algoritma Instagram 2018 Terbaru dan Terupdate

Karena banyaknya autobot pada Instagram seperti komentar, like, follow & unfollow otomatis untuk meningkatkan engagement, Instagram menerapkan beberapa algoritma baru untuk tahun 2018, algoritma ini memang tidak disampaikan langsung oleh Instagram dihalaman website nya seperti kemunculan fitur terbaru biasanya, hanya saja di di “rumorkan” di help center mereka, sehingga tidak banyak yang tahu algoritma baru ini. Berikut algoritma terbaru Instagram untuk 2018:

  1. Algoritma Post Exposure
    Sekarang, setiap kita posting sesuatu, maka postingan kita hanya akan terlihat oleh 10% followers kita, artinya ketika kita punya 1000 followers, maka postingan kita akan muncul hanya di 100 followers.
    Namun berbeda yang terjadi jika terjadi banyak interaksi di postingan kita seperti like, komentar, berbalas komentar, maupun save sehingga engagement rate kita naik yang membuat views nya bisa jadi naik juga menjadi 20%, 30%, 40% dan seterusnya.
  2. Shadow Banned
    Seperti diketahui Instagram banyak terdapat autobot, bagi yang suka balas-balasan komentar supaya engagement naik, sekarang komentar dibawah 4 kata tidak akan dihitung sebagai engagement, bahkan dikategorikan sebagai Shadow Banned oleh Instagram. Jadi hindari berkomentar seperti “Good”, “Great”, “Mantap”, “Keren” dan lainnya, melainkan komentarlah minimal 4 kata misalnya “wah cantik banget pemandangannya” dan lain sebagainya karena memiliki unsur nilai manusia.
    Tahun lalu sempat tren istilah “Pods”, yaitu sekelompok orang atau komunitas yang sepakat untuk berinteraksi pada sebuah postingan untuk meningkatkan engagement postingan tersebut dengan cara menyukai dan mengomentari ketika postingan tersebut muncul. Ini dilakukan oleh sekelompok orang yang sudah saling bekerjasama, pada Algoritma baru ini akan disebut Shadow Banned atau dikenal dengan tindakan untuk memblokir pengguna atau konten dari sebuah komunitas online yang bekerjasama menciptakan Comment Ghosting.
  3. Interaction
    Berinteraksilah maksimal 1 jam (60 menit) dari interaksi yang muncul. Contoh kalau ada yang berkomentar di postingan kita, dan ingin kita balas/respon, maka balaslah komentar tersebut maksimal 1 jam setelah mereka memberikan komentar. Karena jika lebih dari 1 jam engagement akan berkurang bahkan tidak akan dihitung sebagai engagement.
  4. Fokus Instagram pada Stories
    Updatelah Instagram Stories kita lebih sering, dengan begitu Instagram tidak akan menganggap kita sebagai robot, semakin sering update stories maka semakin banyak kesempatan postingan kita dilihat followers.
  5. Hindari penggunaan hashtag yang terlalu banyak
    Jangan gunakan hashtag terlalu banyak. Pada umumnya orang mengira dengan membuat hashtag yang banyak berpeluang banyak yang melihat postingan kita karena jangkauannya luas. Sebelumnya sejak Instagram muncul boleh menggunakan hingga 30 Hashtag, tapi tidak dengan algoritma baru akan dianggap sebagai spam.
    Algoritma baru hanya optimal menggunakan hashtag dengan jumlah 5 hashtag saja dan selanjutnya jangan menggunakan hashtag yang sama untuk postingan berturut-turut.
  6. Fenomena ketik hashtag di kolom komentar
    Kita pasti pernah menjumpai sebuah postingan yang membuat hashtag di kolom komentar, tujuannya agar caption kelihatan bersih dan tidak terlalu panjang. Maka dengan algoritma baru, tindakan seperti itu sudah tidak berguna.
    Dengan meletakkan hashtag di kolom komentar perlahan tidak akan muncul lagi saat melakukan search hashtag.
  7. Edit Caption
    Kita terbiasa edit caption setelah posting ketika melihat caption yang kita buat terdapat kesalahan, untuk sekarang mulai hentikan itu dan jangan edit caption postingan kita selam 24 jam setelah posting. Mungkin ini salah satu algoritma menyebalkan bagi kita yang dilakukan oleh Instagram.
    Kita sering melakukan edit ketika ada typo atau menambahkan caption yang tertinggal/lupa, namun mulai antisipasi itu dengan mengecek kembali dengan benar sebelum postingan di share, karena kalau sudah di edit, Instagram akan menurunkan engagement postingan kita. Pastikan di review caption yang kita buat sebelum di share.
  8. Post dan merepost kembali
    Banyak dari kita yang juga posting sesuatu, lalu kita hapus dan kembali merepostnya dengan postingan yang sama, maka itu juga akan mengurangi engagement

Kesimpulan

Dengan menerapkan algoritma baru ini, Instagram mau penggunanya adalah benar-benar manusia asli yang saling berinteraksi satu sama lain, bukan autobot yang hanya menyebarkan spam untuk jadi trending. Algoritma ini relevan dengan algoritma facebook yang baru yang ingin interaksi di news feed facebook lebih “sosial” dan “berinteraksi”.

Kita tahu selama ini Instagram paling banyak terdapat autobot, mulai dari jual komen dan like otomatis hingga jual beli followers. Mungkin kita akan merespon algoritma ini dengan positif dan negatif, tapi ini adalah langkah baik untuk mengurangi autobot pada Instagram dan membuat semua interaksi di Instagram lebih nyata dari satu pengguna ke pengguna lain.
Intinya algoritma baru ini lebih mendasarkan pada engagement yang lebih baik.

Baca Juga : Instagram Down Menyebabkan Pengguna Tidak bisa Mengakses Instagram
Source : https://www.thepigeonletters.com/single-post/2018/01/14/New-Instagram- Algorithm-Changes-in-January-2018

Ditulis Oleh : Roni Hidayat (Digital Marketing Specialist IDCloudHost)

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update