Mengenal Press Release: Jenis dan Contohnya

Mengenal Press Release: Jenis dan Contohnya

Pernahkah Anda melihat seorang humas menyampaikan hal-hal penting terkait sebuah lembaga atau perusahaan? Anda mungkin sering melihat humas yang muncul pada sebuah press conference. Tugas humas adalah memberikan informasi mengenai penyelesaian keadaan internal dari sebuah perusahaan sampai berupa rilisnya produk baru. Humas sering disebut sebagai aspek yang menentukan citra positif dari sebuah perusahaan, salah satunya adalah dengan membuat press release. 

Berbicara mengenai humas sangat erat kaitannya dengan penyampaian press release. Biasanya tulisan ini diterbitkan melalui media konvensional seperti koran. Seiring teknologi semakin canggih, perusahaan saat ini cenderung memanfaatkan media sosial untuk melakukan strategi marketing berupa promosi produk. Sama halnya, tulisan juga lebih sering dipublikasi lewat platform berita online, atau media sosial. 

Lalu, apa sebenarnya press release itu? Mengapa penting menggunakannya bagi perusahaan? Apa saja jenisnya dan bagaimana contohnya? Yuk simak selengkapnya dibawah ini! 

Apa Itu Press Release?

Press release adalah suatu aktivitas yang dilakukan untuk menyampaikan informasi kepada publik dalam bentuk tulisan. Istilah ini bukan hanya berlaku dalam perusahaan tetapi juga berlaku pada bidang lainnya. Secara spesifik, dalam sebuah perusahaan aktivitas ini akan dilakukan saat peluncuran produk baru atau ada event khusus yang diadakan oleh perusahaan.

Selain itu, tulisan ini adalah suatu cara yang relevan untuk melakukan soft selling. Mengapa? Bagi perusahaan cara komunikasi yang baik penting  digunakan untuk mempromosikan suatu produk pada konsumen. Dimana cara ini dilakukan secara halus tanpa harus memaksakan konsumen membeli produk, hal ini berdampak pada rasa penasaran yang timbul dari konsumen terhadap produk tersebut sehingga berakhir mereka akan membelinya.

Secara sederhana, tulisan ini juga bisa disebut sebagai alat untuk publikasi. Hal ini berhubungan dengan bentuknya yang sekilas mirip dengan berita. Bedanya terlihat dari isi yang menyisipkan kalimat promosi sebuah produk dengan kemasan tulisan yang menarik.

Mengapa Press Release Itu Penting?

Mengapa Press Release Itu Penting?

Brand awareness bagi sebuah perusahaan adalah faktor penting untuk membuat nama mereka lebih dikenal oleh konsumen. Banyak cara yang dapat dilakukan salah satunya dengan press release. Secara umum, ada tiga hal yang menjadi tolak ukur mengapa perlu untuk menggunakannya adalah sebagai berikut:

Agar produk semakin terkenal

Press release adalah alat yang bisa digunakan untuk promosi produk pada perusahaan. Baik itu produk yang baru akan diluncurkan ataupun produk yang sudah lama ada tetapi sedikit peminatnya. Apalagi didukung dengan skill komunikasi yang lebih efisien untuk menyasar konsumen sesuai dengan target pasar.

Sebagai tempat untuk publikasi event

 Kolaborasi berbagai bidang yang relevan terhadap perusahaan perlu dilakukan untuk menjalin kerjasama antar keduanya. Biasanya dalam hal ini ada event atau sejenis campaign yang dibuat kedua belah pihak bukan hanya akan saling menguntungkan. Melalui cara seperti ini produk perusahaan semakin dikenal oleh konsumen. Nah, peran dari  tulisannya adalah sebagai alat untuk memberitahu informasi event ini yang akan dilaksanakan oleh perusahaan pada konsumen.

Sebagai alat informasi berkaitan tentang perusahaan

Selanjutnya press release adalah alat informasi perusahaan. Sudah jelas bahwa branding dari perusahaan perlu untuk dijaga dengan baik. Selain pihak internal, penting untuk membuat tulisan yang yang mendukung citra baik perusahaan. Sehingga publik mengetahui kualitas dari perusahaan tersebut.

Jenis-Jenis Press Release

Jenis-Jenis Press Release

Sebelum menulis sebuah press release, ketahui terlebih dahulu apa saja jenis-jenis dari press release yang banyak digunakan oleh perusahaan atau lembaga yaitu antara lain:

  • Launch Release 

Jenis yang pertama adalah launch release. Sesuai dengan namanya press release ini ditulis jika ada produk baru yang akan diluncurkan atau launching. Bukan hanya produk saja tetapi bisa saja website,logo baru perusahaan atau lainnya. Biasanya jenis seperti ini dibuat untuk memberikan sesuatu yang mengejutkan pada konsumen. Kemudian diikuti dengan sifatnya yang kasual sehingga ada lanjutan dari tulisan ini yang akan disampaikan.

  • Product Release

Jika diatas semua hal baru yang akan diluncurkan terkait perusahaan ditulis dengan launch release, maka secara lebih khusus untuk mempromosikan sebuah produk baru dinamakan product release. Jenis press release ini fokus pada soft selling sehingga hanya bisa dibuat untuk produk baru yang akan rilis saja. Biasanya agar konsumen tahu tulisan ini akan diterbitkan pada media-media yang memang berkaitan ekonomi dan bisnis. 

  • Event Press Release

Selanjutnya adalah event press release. Dari namanya sudah jelas bahwa jenis ini akan dibuat jika ada event perusahaan yang sedang berlangsung. Isi dari tulisannya memuat segmentasi seputar event mulai dari tema, estimasi waktu  lineup sponsorship. Isinya menyesuaikan dengan event dan tidak terlalu monoton dalam penulisannya, tetapi kaidah 5W+1H tetap harus terpenuhi.

  • Basic Publicity Release

Basic publicity release adalah jenis yang dibuat untuk memberikan informasi terkait perusahaan maupun lembaga. Bisa saja berupa company profile perusahaan atau lainnya. Dalam hal publikasinya tulisan ini akan dimuat pada media massa.

  • Financial Release

Kemudian, ada financial release. Jenis press release ini memberikan informasi kepada publik mengenai keuangan perusahaan. Biasanya terkait dengan kondisi dari keuangan perusahaan berupa laba yang didapatkan. Tujuannya untuk meningkatkan customer trust terhadap perusahaan. Namun ketahuilah jika jenis yang satu ini sangat jarang dibuat oleh perusahaan karena cenderung bersifat privat.

  • Rebranding Press Release

Logo adalah brand identity dari sebuah perusahaan. Biasanya banyak logo dari brand atau perusahaan besar yang unik dan berbeda sehingga membuat konsumen mengingatnya. Tetapi, bukan tidak mungkin sebuah logo dapat berganti, untuk menginformasikan ke publik tentang logo baru ini, dilakukanlah rebranding. Jenis press release satu ini menjelaskan tentang adanya perubahan dalam image perusahaan.

  • Expert Position Press Release

Expert position press release adalah jenis press release yang ditulis saat untuk menjelaskan kemampuan seseorang. Lebih spesifiknya pada skill yang dimiliki seseorang dalam bidang tertentu, seperti keahlian dalam bidang IT dan bidang lain. Biasanya tulisan ini dibuat untuk rujukan ke perusahaan yang bisa saja relevan dengan posisi yang mereka butuhkan.

  • Executive, staff dan employee press release

Terakhir, ada Executive, staff dan employee press release adalah jenis yang dibuat ketika sebuah perusahaan terjadi pergantian dalam struktural organisasi. Seperti pengumuman komisaris yang baru hingga karyawan baru. Tetapi untuk posisi karyawan biasanya hanya yang memiliki posisi penting saja yang ditulis press releasenya.

Contoh Press Release

Contoh Press Release

Agar lebih mudah memahaminya, berikut beberapa contoh press release yang bisa Anda pelajari berikut ini!

  • Contoh Press Release Launching Produk

Website Instant Produk Baru Dengan Kualitas Tanpa Batas

Cloud Hosting Indonesia semakin menunjukkan kiprahnya di bidang IT, dengan menghadirkan produk terbaru Website Instant yang tampil dengan desain template yang lebih beragam dan fitur-fitur yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan bisnis Anda. 

Website Instant merupakan sebuah website yang telah didesain khusus untuk memudahkan pekerjaan Anda. Dilengkapi dengan 100 pilihan template biolink, unlimited halaman website,full integrasi, akses yang tidak perlu menggunakan hosting serta didukung oleh sistem keamanan yang terverifikasi CloudFlare.

Bukan hanya itu saja, Anda bisa custom domain dengan subdomain ukm.id secara gratis. Dapatkan harga mulai dari 5 ribu dengan berbagai paket website instant mulai dari paket personal, premium hingga bisnis. Pilihlah design template sesuai dengan kebutuhan Anda, jadikan website instant sebagai solusi bagi Anda yang ingin membuat website secara praktis, cepat dan mudah.

Kunjungi situs IDCloudHost sekarang juga dan dapatkan penawaran menarik lainnya khusus untuk Anda!

Penutup

Demikianlah penjelasan tentang press release yang sudah kami jabarkan untuk Anda. Mulai dari definisi, alasan, jenis hingga contoh press release. Setelah Anda mengetahuinya, cobalah untuk mempelajari secara perlahan terlebih dahulu. Kemudian bagi Anda yang ingin membuatnya sesuaikan dahulu jenis-jenisnya ya. Untuk memudahkan Anda membuat tulisan ini sudah kami berikan contoh yang bisa menjadi referensi untuk Anda!

Punya bisnis dan ingin membuat landing page atau bio link untuk mempromosikan produk Anda? Gunakan Website Instan dari IDCloudHost yang memungkinkan Anda membangun landing page tanpa coding.

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update