Cara Migrasi Blog Dari Tumblr ke WordPress

Cara Migrasi Blog Dari Tumblr ke WordPress

Seringkali orang-orang melakukan kegiatan blogging untuk membagikan cerita kehidupan mereka di dunia maya. Sebagai penyedia layanan cms gratis, Tumblr dan WordPress telah memiliki banyak pengguna di seluruh dunia. Setiap orang memiliki alasan masing-masing untuk memilih salah satu dari 2 platform tersebut.

Namun apa jadinya jika anda memiliki akun dikedua platform tersebut? Anggaplah anda lebih nyaman memakai WordPress dibandingkan Tumblr dan ingin fokus blogging di platform itu saja. Tapi saying, anda telah banyak menerbitkan tulisan di Tumblr dan merasa sedih jika di tinggal begitu saja.

Tenang! Kami akan menuntun anda bagaimana caranya memindahkan tulisan dari Tumblr ke WordPress. Caranya adalah sebagai berikut :

  1. Pilih import pada menu tools WordPress

    Setelah login ke dashboard WP, pilih import pada menu tools yang terdapat pada menu bar sebelah kiri. Setelah itu akan muncul berbagai jenis platform yang bisa di migrasi ke WP. Lantas anda pilih Tumblr.
  2. Connect ke Tumblr
    Cara Migrasi Blog Dari Tumblr ke WordPress
    Klik tombol ‘Connect to Tumblr to begin’
  3. Klik ‘Allow’
    Cara Migrasi Blog Dari Tumblr ke WordPress
    Setelah itu anda akan di tuntun menuju halaman Tumblr. Jika anda belum login, silakan login terlebih dahulu. Jika sudah, klik ‘allow’ pada jendela pop-up yang muncul.
  4. Klik ‘Import this blog’
    Cara Migrasi Blog Dari Tumblr ke WordPress
    Ketika anda telah login, akan muncul semua blog yang ada di akun anda. Pilih blog yang ingin anda pindahkan ke wordpress dan klik ‘Import this blog’. Silakan tunggu beberapa saat sampai proses selesai. Bila sudah, lihat di bagian postingan wordpress anda. Semua tulisan anda di Tumblr telah dipindahkan. Selamat!

Semoga Artikel ini bermanfaat 🙂

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update