Daftar Website Komik Online Berbahasa Indonesia yang Legal dan Ilegal

Daftar Website Komik Online Berbahasa Indonesia yang Legal dan Ilegal

Pada zaman dahulu kegemaran anak-anak adalah membaca komik yang dibeli atau dipinjam dari perpustakaan. Komik sangat menarik tentunya bagi pembacanya terutama anak-anak, karena terdapat gambar-gambar sebagai visualisasi ceritanya. Hal tersebut membuat pembacanya dapat menikmati jalan cerita sambil melihat gambar dari setiap adegannya. Namun, seiring perkembangan zaman komik mulai sedikit peminatnya karena tergantikan oleh hadirnya gadget yang dapat digunakan untuk bermain game dan sosial media.

Dengan kemajuan teknologi kini terdapat orang yang membuat website penyedia komik secara online. Tersedianya website khusus untuk komik online pun menjadi kabar gembira untuk para pecinta komik yang sudah lama maupun yang baru ingin membaca komik. Website tersebut berisi komik dari tahun ke tahun, jadi Anda dapat membaca komik sesuai dengan keinginan Anda. Banyak genre komik juga yang ditawarkan di website komik online tersebut. 

Untuk menemukan website komik online ini sangat mudah yaitu hanya mengetikkan saja pada mesin pencari seperti Google. Konten yang disediakan adalah hasil “scanlation”, di mana pihak penyedia website komik online men-scan komik dan menerjemahkannya ke dalam berbagai bahasa tanpa izin kreator asli komik tersebut. Penerjemahan komik tersebut tentu sangat memudahkan pembaca dari berbagai negara tentunya. Namun disisi lain para komikus juga merasakan sisi negatifnya yaitu pembajakan karya. Website-website tersebut digolongkan sebagai penyedia komik ilegal. Tetapi masih ada website legal dan tentunya sangat mengapresiasi pembuat komik.

 

Pengertian Komik

 

Secara singkat pengertian komik adalah cerita bergambar yang disusun dari gambar-gambar tidak bergerak sehingga membentuk suatu cerita yang mudah dipahami. Komik termasuk dalam karya seni karena membutuhkan keterampilan dalam menggambar dan menyusunnya sehingga bermakna. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), komik adalah sebagai suatu cerita bergambar yang sifatnya mudah dicerna dan lucu (biasanya terdapat di majalah surat kabar atau dibuat berbentuk buku).

Secara umum komik dapat diartikan sebagai salah satu media yang berfungsi untuk menyampaikan cerita melalui ilustrasi gambar untuk pendeskripsian cerita. Selain itu, komik juga dapat diartikan sebagai karya sastra berbentuk cerita yang ditampilkan berupa gambar, yang di dalam kisah ceritanya terdapat satu tokoh yang diunggulkan. Komik pada umumnya berisi tentang cerita fiksi, sama seperti dengan karya sastra yang lain. Pembuat komik ini disebut dengan komikus.

Komik adalah bacaan yang sangat populer, sekarang ini komik merupakan salah satu bacaan yang paling digemari di kalangan anak-anak, namun bukan hanya anak-anak yang menjadi penggemar komik, orang dewasa juga menggemari bacaan tersebut. Komik memang bacaan yang dibutuhkan pada usia anak-anak dan usia remaja, selain ceritanya yang asik untuk dibaca di dalam komik juga terdapat gambar-gambar yang menarik sebagai penunjang untuk memikat hati si pembaca khususnya anak-anak.

Di samping untuk menyajikan cerita, komik juga mampu untuk mengekspresikan berbagai gagasan, pemikiran atau maksud-maksud tertentu sebagaimana halnya dengan karya sastra. Gagasan yang diungkapkan juga dapat bervariasi seperti cerita fiksi, cerita binatang, cerita faktual dan historis, biografi serta ide-ide faktual untuk menyindir atau menampilkan cerita lucu.

Baca Juga:     Website / Situs Download Buku Gratis dan Legal di Indonesia

 

Sejarah Komik

Perkembangan komik bermula dari peradaban kuno di kehidupan gua yang ditemukan para peneliti.yang akhirnya berkembang di daerah eropa dan komik yang berjudul the yellow kid diperlukan sebagai titik awal perkembangan komik di dunia. Sejarah komik bermula di daerah Barat. Pada mulanya komik hanya disiarkan di akbar-akbar harian dengan gaya lukisan kartun dimana ia mengandungi unsur humor dan juga kritikan. Komik yang berasal daripada perkataan ‘comic’ dalam bahasa inggris itu sendiri bermaksud ‘bersifat lucu’.

Namun kemudian komik-komik berunsur aksi mula diterbitkan. Antara komik-komik aksi yang terawal adalah Superman, Batmandan Captain Amerika. Kewujudan komik telah berkembang ke Asia pada Perang Dunia ke-2. Jepang yang turut terpengaruh dengan budaya ini telah berjaya mencipta manga yang merupakan identitas gaya lukisan Jepang. Sejarah tradisi perkomikan di Indonesia boleh dikatakan sudah berlangsung lama, terlihat dari banyaknya naskah Jawa dan Bali abad ke-18 hingga ke-19 yang berbentuk mirip komik.Komik modern di Indonesia muncul sekitar 1930-an. Baru sekitar 1950-an,komik Indonesia tampil dalam bentuk buku.

 

Baca Juga :    Mengenal Internet Download Manager : Fungsi, Keunggulan, Fitur, dan Cara Downloadnya

 

Daftar Website Penyedia Komik Online

 

Untuk Anda yang ingin membaca komik tanpa harus pergi ke perpustakaan atau membelinya di toko buku, maka kini sudah terdapat komik online yang dapat Anda akses kapanpun dan dimanapun. Membaca komik online ini tentunya menghadirkan sensasi yang berbeda salah satunya adalah visualisasinya. Di website ini juga terdapat terjemahan komik dari berbagai bahasa. Berikut ini daftar beberapa website penyedia komik online :

  • Manga Plus

    Sebagai maniak baca komik online, Mangaku sudah bukan jadi tempat baru. Situs ini sudah menyediakan banyak judul manga terkenal. Tak tanggung-tanggung, hasil scan-nya juga tidak ala kadarnya. Scanlation yang disajikan kualitasnya hampir menyerupai aslinya.
     
    Selain menyediakan berbagai manga terkenal, laman ini hadir dalam terjemahan Bahasa Indonesia. Aktivitas update berkalanya secara tidak langsung membuat situs ini makin banyak dikunjungi. Bila suka komik berbau dewasa, komik online Mangaku juga menyediakan kontennya. Menyuguhkan komik dengan Bahasa Inggris. Selain tersedia dalam bentuk situs, ada juga aplikasi Manga Plus by Shueisha di Android dan juga Apple.

  • Komiku

    Komiku merupakan situs website membaca komik online terlengkap dengan subtitle indonesia yang paling update setiap hari. Situs Komiku ini bukan saja update tentang manga jepang saja melainkan komik manhua (China), Komik Manhwa (Korea). Terdapat kekurangan dari situs Komiku yaitu spam iklan yang berlebihan, tampilan menu membingungkan, terkadang url menu sering tidak bisa di pencet, dan wajib Anda tahu Baca Komik Online Sub Indo yakni Komiku yang terkenal update rutin, Anda harus pencet sembarang dulu, lalu ketika open new tabs ads langsung back, maka menu tersebut akan bisa dibuka.
     
    Kelebihannya adalah Banyak macam komik seperti jepang, china, korea dan selalu update setiap harinya. Namun karena Komiku bukan situs resmi atau bukan legal, Anda mungkin akan mengalami masalah dengan nama website yang sering kali domain diganti setiap bulan atau per tahun, hal itu dikarenakan pihak google sangat menindak tegas website ilegal seperti situs satu ini.

  • KomikMama

    Situs KomikMama merupakan komik online dengan subtitle bahasa indonesia dan terlengkap yang bisa kalian nikmati setiap hari dengan akses dan update tercepat. Kekurangan dari situs KomikMama adalah setiap Anda sentuh judul komik akan ada iklan berjalan. Selaini itu kelebihan dari situs KomikMama yaitu tidak ada spam iklan berlebihan, menu mudah dipahami, loading page komik lancar.

  • Komikindo

    Situs komikindo merupakan kumpulan komik online dengan subtitle bahasa indonesia terlengkap yang bisa kalian baca setiap hari dengan akses dan update setiap hari juga. Kekurangan komikindo adalah spam iklan saja. kelebihan Komikindo yaitu update komik setiap hari dari manga manhua manhwa.
     
    Namun karena komikindo bukan situs resmi alias ilegal, kalian mungkin akan mengalami masalah dengan mencari nama website yang sering kali domain diganti setiap bulan atau per tahun, hal itu dikarenakan pihak google sangat menindak tegas website ilegal seperti situs satu ini.

  • Line Webtoon

    Daftar situs komik online Bahasa Indonesia yang selanjutnya adalah Line Webtoon. Di sini, Anda bisa membaca komik secara gratis milik para kreator lokal maupun internasional berdasarkan genre maupun usia. Uniknya, Line Webtoon menyuguhkan 8 pilihan komik berbeda berdasarkan hari. Misal di hari Kamis, Anda bisa membaca komik berjudul i Married, Kau yang Mencuri Hatiku, House Daddy, Love Lock, Infinite Sky, Just Friends, The Editors, dan Weak Hero. Masing-masing bacaan ini pun memiliki total like dari pengunjung yang cukup banyak, bahkan satu diantaranya mencapai 6,6 miliar.

 

Kesimpulan dan Penutup

Sekarang Anda telah mengetahui website apa saja yang menyediakan komik online, dengan bergitu Anda akan dengan mudah mengakses serta memilih komik mana yang Anda sukai. Banyak genre yang ada pada komik jadi tidak membuat penggemar komik bosan. Setelah membaca genre satu dapat membaca genre lain. Misalnya jika Anda pecinta horor Anda dapat membaca komik horor yang disertai dengan ilustrasi untuk menjelaskan adegan yang terjadi. Jenis-jenis komik diantara lain adalah komik horor, komik anak, komik romantis, komik petualangan. Untuk komik Anak biasanya dalam daftar situs komik online Bahasa Indonesia juga terdapat komik anak yang memiliki alur cerita ringan bertemakan hewan atau bahkan kehidupan sehari-hari.

Dengan membaca komik jenis ini, diharapkan mampu meningkatkan daya imajinasi dan kreativitas anak. Komik horor adalah genre yang biasanya ditujukan bagi pembaca dewasa. Soalnya tidak sedikit dari tampilan gambar yang disuguhkan oleh komik tersebut mengandung unsur-unsur mengerikan, sekaligus dengan alur cerita rumit untuk membuat pembaca penasaran akan ending ceritanya. Komik Romantis bercerita tentang kisah percintaan anak remaja yang dituangkan dalam karya sastra bergambar, yakni komik juga tak kalah menarik untuk dibaca. Biasanya isi dari komik bergenre ini selalu dibumbui cerita manis diantara dua karakter utamanya. Komik petualangan dalam komik petualangan biasanya penulis bakal menceritakan dua tokoh, yaitu protagonis dan antagonis. Hal ini untuk membuat para pembaca terbuai akan cerita yang disuguhkan.

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update