Tips dan Cara Menggunakan Joomla Bagi Pemula

Tips dan Cara Menggunakan Joomla Bagi Pemula

Teknologi yang berkembang cepat memberikan kemudahan dalam berbagai aspek di kehidupan salah satunya dalam bidang pengembangan web. Baru beberapa dekade lalu, jika Anda ingin merancang dan membangun situs web atau blog, maka Anda harus memahami serta menguasai bahasa pemrograman untuk mengembangkan website. Disamping itu ada beberapa hal lainnya yang juga menuntut yakni melakukan maintaining demi memastikan situs web Anda berjalan sebagaimana mestinya.

Tidak jarang juga bisnis yang mempunyai situs web akan memerlukan divisi khusus IT untuk melakukan pemeliharaan, dimana ini tentunya membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Dengan kemajuan dan invasi, siapa saja dapat membangun situs web dan blog mereka secara cepat dan instan. Anda pun bisa mengembangkan web tanpa harus melakukan coding dari awal, atau bahkan tanpa pengetahuan teknis sekalipun, dan Anda hanya perlu fokus pada konten yang akan dipublikasikan saja.

Kemudahan ini tidak terlepas dari adanya teknologi yang disebut CMS (Content Management System) yang mana salah satu CMS yang terkenal adalah Joomla. CMS Joomla sendiri merupakan alat manajemen konten dimana pengguna bisa membuat aplikasi berbasis web atau website dengan operasi GUI dan tanpa harus menulis semua kode dari awal. Dengan adanya Joomla maka Anda tidak memerlukan pengalaman di bidang IT atau programming serta mengingat ini adalah CMS yang bersifat open source, maka Joomla juga sudah terkoneksi dengan database seperti MySQL atau PostgreSQL, sehingga memudahkan pengguna untuk membuat halaman web, menyimpan dan mengambil data.

 

Fitur dan Dukungan Terbaik dari Joomla

 

 

CMS adalah teknologi yang sangat praktis sehingga penggunanya dapat membuat situs web dan blog mereka sendiri tanpa harus menguasai programming language terlebih dahulu. Sebagai salah satu CMS yang populer dan banyak digunakan, Joomla datang menawarkan banyak dukungan dan fitur yang akan membantu penggunanya dalam merancang dan mempublikasikan konten mereka. Dibawah ini beberapa fitur serta dukungan Joomla akan membuat pengguna baru merasa betah menggunakan CMS terkenal ini.

  • Manajemen Konten

    Konten adalah apa yang menjadi tulang belakang dan inti dari sebuah situs web dan blog, maka tentu saja Joomla memberikan dukungan terbaik dengan fitur ini untuk membantu Anda untuk membuat dan mempublikasikan konten di web browser. Setiap artikel yang Anda buat dapat disusun dalam berbagai cara.

  • User Management

    Joomla mendukung akun pengguna yang banyak, tetapi terdapat level yang diberikan kepada setiap pengguna yang karenanya hanya admin yang dapat mengubah web atau situs secara drastis. Joomla menggunakan OpenID, Gmail, dan LDAP sebagai autentikasi .

  • Media Manager

    Saat ini semua hal tersambung termasuk media sosial yang menjadi bagian tak terpisahkan. Oleh karenanya Joomla memungkinkan pengguna tidak menggunakan FTP untuk mengupload ke situs sosial media. Folder dapat dibuat untuk memudahkan pengkategorisasian konten dari sebuah media. Kemudaan, media tersebut dapat ditaruh di halaman web sehingga mudah untuk dilihat dan tanpa perlu proses download bagi pengunjung,

  • Penggunaan Templates

    Template yang ada di Joomla akan mendefinisikan bagaimana website Anda terlihat oleh pengunjung. Namun, Anda juga bisa mendapatkan template dari pihak ketiga, dan setelah template tersebut diaplikasikan, Anda bisa melakukannya ke seluruh website yang Anda miliki atau hanya satu website saja.

  • Manajemen Banner

    Iklan dan banner juga merupakan bagian dari situs web dan log yang sangat identik dan karennya Joomla juga memungkinkan pengguna untuk mengatur banner dan iklan lain. Di fitur ini Anda bisa menaruh link special tertentu jika sangat diperlukan.

  • RSS

    RSS adalah akronim dari Rich Site Summary yang bertujuan untuk mengijinkan pengunjung untuk men subscribe website Anda dan melihat apakah ada konten baru di situs lewat RSS Reader. Dukungan RSS memberikan dukungan bagi pengguna untuk mengintegrasikan feeds untuk mempublikasikan konten yang sama dengan di website.

 

Baca Juga  :     Panduan Mengenal CMS (Content Management System) Bagi Pemula

 

Keuntungan Menggunakan Joomla Untuk Membangun Situs Web dan Blog

Dengan kemajuan zaman dan kemudahan yang ditunjang oleh inovasi juga teknologi, siapa saja dapat membuat situs web dan blog mereka dengan berbagai tujuan. Ini tidak terlepas dari bantuan CMS yang bisa digunakan secara instan tanpa adanya bantuan tim IT atau profesional. Berikut keuntungan menggunakan Joomla untuk merancang situs web.

  • Modul

    Joomla menyediakan pemosisian modul yang mudah sehingga mengadaptasi dan mengembangkan website menjadi pekerjaan yang jauh lebih mudah. Selain itu, dengan Joomla website bisa dengan cepat bertumbuh hanya dengan menumpuk posisi modul di atas, atau dibawah, maupun side to side (dari setiap sisi).

  • Search Engine Optimisation (SEO)

    SEO menjadi tuntutan mutlak bagi situs web saat ini maka Joomla memberikan kemudahan dengan dukungan yang digunakan untuk membuat meta description, meta keyword hingga page title untuk semua halaman pada web Anda. Joomla juga memiliki pengaturan meta data global jika Anda ingin memilih generic meta Anda sendiri.

  • Artikel

    Jika salah satu CMS populer lainya seperti WordPress menggunakan pages dan post, disisi lain Joomla hanya menggunakan fitur Artikel sehingga Anda diberikan kewenangan untuk mengubah blog post ke pages dan sebaliknya. Salah satu keuntungan lain dari Joomla jika dibandingkan dengan WordPress adalah Anda bisa memilih gambar pengantar, mengatur alt tag dan keterangan, juga memiliki opsi Full Article Image sehingga Anda mendapatkan fleksibilitas atas bagaimana blog Anda ditampilkan.
     
    Baca Juga   :    Tips dan Trik Dalam Memilih Layanan CMS (Content Management System) yang Tepat

  • Dukungan Multilingual

    Dukungan mulitlingual mungkin sudah harus menjadi fitur dasar yang harusnya ada disetiap CMS modern saat ini. Oleh karena itu Joomla menyediakan dukungan ini yang berbeda dengan WordPress yang mengharuskan Anda untuk mengunduh plugin lagi.

  • Template dan Tema

    Template juga teman juga menjadi bagian yang membuat situs web itu menarik. Joomla mengizinkan pengguna untuk memakai banyak template dalam satu waktu sementara WordPress hanya akan mengijinkan satu template untuk digunakan. Ini artinya dengan Joomla Anda bisa mendapatkan setiap halaman memiliki tampilan yang berbeda dengan halaman lainnya.

  • Keamanan dan Plugin

    Berbeda dengan WordPress yang selalu menjadi target peretasan sehingga harus menggunakan plugin tambahan sebagai dukungan keamanan, Joomla sebaliknya dianggap cukup aman. Dukungan keamanan yang diberikan Joomla akan membuat penggunanya tidak perlu lagi menambahkan banyak plugin yang tidak begitu berguna.

 

Baca Juga  :     Rekomendasi CMS Laravel Terbaik untuk Pengembangan Website

 

Tips dan Cara Menggunakan Joomla Bagi Pemula

Tips dan Cara Menggunakan Joomla Bagi Pemula
 

Meski Joomla termasuk CMS yang ramah guna, tapi tidak semua pengguna memahami cara menggunakannya. Berikut ini beberapa tips dan cara menggunakan Joomla untuk merancang situs web.

  • Mempelajari Joomla dari dasar adalah tips pertama yang harus Anda terapkan. Mengingat Anda adalah pemula, maka Anda bisa mengikuti beberapa tutorial online yang gratis atau memasuki kelas khusus.
  • Walau CMS adalah cara lain yang lebih mudah untuk membangun situs web dan blog dengan lebih cepat serta praktis, Anda tetap harus berlatih demi membiasakan diri Anda dengan fitur- fitur Joomla.
  • Jika website yang Anda buat memiliki blok untuk hal-hal tertentu misalnya random image, search, postingan terakhir dan sebagainya modul tertu diperlukan. Modul merupakan built-in blocks yang bisa Anda gunakan untuk menunjukkan konten spesifik karenanya tambahkan modul yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
  • Lalu ketika Anda mengalami kebuntuan dan kendala, maka sebaiknya Anda bergabung dengan komunitas untuk mencari bantuan serta melihat apa saja pembaruan terbaru.
  • Terakhir adalah menggunakan 3 ekstensi yang disediakan oleh Joomla. Adapun 3 ekstensi yang bisa Anda gunakan yakni component untuk program aplikasi lengkap untuk website, modul yang merupakan blok yang menampilkan sesuatu serta plugin untuk menambahkan fungsionalitas ekstra.

 

Baca Juga Panduan :   Cara Migrasi dari Digital Ocean Spaces ke Object Storage IS3 IDCloudhost (Studi Kasus : CMS WordPress)

 

Kesimpulan dan Penutup

Joomla merupakan salah satu CMS (Content Management System) yang paling banyak digunakan setelah WordPress. Popularitas ini karena Joomla merupakan CMS open source dan memiliki beragam manfaat dan berguna bagi orang atau perusahaan yang ingin membuat web namun tidak memahami sisi teknis maupun tidak memiliki divisi IT.

Menyediakan beragam fitur yang memiliki kelebihan tersendiri dibanding dengan WordPress, Joomla mempunyai banyak kelebihan dan dukungan seperti fitur yang dapat menampilkan konten di blok tertentu menggunakan modul. Selain itu Joomla juga memiliki 3 ekstensi jika Anda memerlukan saya. Hanya saja penting bagi pemula untuk bereksperimen dan mempelajari dasar Joomla dari awal sehingga website yang dikembangkan menjadi lebih menarik dan memiliki banyak pengunjung.

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update