Website Tribunnews Kena Hack : Web Utama dan AMP tidak bisa diakses

Website Tribunnews Kena Hack : Web Utama dan AMP tidak bisa diakses

Apa jadinya bila situs berita terkena hack? Kejadian ini menimpa salah satu website berita nasional, Tribunews. Berdasarkan pantauan, Sabtu (12/12) pukul 20:09 WIB, website Tribunnews di hack oleh hacker yang meninggalkan jejak bertuliskan “Hacked By Astarganz”. Selain itu, pelaku juga menampilkan pesan berupa kalimat dengan model curhatan “Aku Menyukai Seseorang Namun Sayang Nya Keduluan”. Belum diketahui dengan pasti, apa motif dibalik peretasan yang terjadi pada tanggal cantik tersebut. Namun, website yang di hack oleh hacker dengan identitas “Xploite-s team. Galau Crew-Mr-fBlack X-12” ini membuat website utama tribunnews(dot)com sebagai website utama dan AMP tidak bisa diakses.

Tribunews sendiri merupakan website yang dikelola oleh PT Tribun Digital Online, Divisi Koran Daerah Kompas Gramedia (Group of Regional Newspaper). Website ini menyajikan berita-berita nasional, regional, internasional, olahraga, ekonomi dan bisnis, serta seleb dan lifestyle. Selain itu, website ini juga menghadirkan fitur citizen jurnalism berupa Tribuners dan Citizen Reporty. Dimana masyarakat dapat berkontribusi membagikan berita dan informasi di website Tribunnews

Baca Juga:  Tutorial Cara Penting Melindungi Website dari Serangan Hacker

Peretasan website bukan hal baru bagi para pemilik website. Di Indonesia sendiri, sudah banyak kasus-kasus peretasan yang dilakukan oleh hacker. Mulai dari website pemerintah, website bisnis hingga website personal tak luput dari incaran para hacker. Terlebih, dengan kecanggihan teknologi yang ada, peretasan website bisa dilakukan dengan mudah. Mulai dari mengambil alih website,mengubah tampilan, membuat website rusak hingga memberi ancaman serius seperti meminta tebusan kepada pemilik website. Untuk menghindari peretasan website, para pemilik website diharapkan untuk meningkatkan keamanan website tersebut agar tidak mudah untuk diretas.

Pelaku peretasan biasanya memiliki berbagai niat ketika meretas sebuah website. Bagi para hacker pemula, bisa jadi mereka melakukan peretasan karena ingin mencoba kemampuan dalam meretas website. Lain lagi bila peretasan dilakukan oleh hacker professional. Karena dilakukan oleh piha professional, biasanya peretasan direncanakan jauh hari dan dibuat serumit mungkin. Agar pemilik website kewalahan untuk memperbaiki website yang diretas.

Semoga dengan kejadian ini, pihak tribunnews dapat meningkatkan keamanan website mereka. Terlebih, website ini merupakan salah satu website yang menyajikan berbagai berita terkini.

 

Update  : 

Terpantau hari Senin, 14 Desember 2020 Website tribunnews(dot)com masih mengalami masalah pada aksesnya, kita bisa cek dimana ada update terbaru terkait tribunnews kena Hack dibawah ini :

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update