Mengenal Cara Rebuild Server Cloud VPS

Mengenal Cara Rebuild Server Cloud VPS

Pendahuluan

Layanan Cloud VPS IDcloudhost merupakan layanan Full Cloud pertama di Indonesia yang mempermudah Anda untuk meluncurkan server Full Cloud dan dapat ditingkatkan seiring dengan pertumbuhan server Anda dengan dukungan Control Panel yang User Friendly, Praktis, dan Fleksibel serta didukung dengan harga yang terjangkau dengan bantuan tim Teknis yang berpengalaman.

 

Persiapan

  1. Pastikan anda sudah memiliki akun di console.idcloudhost.com. (Lihat Juga : Panduan Cara Daftar Layanan Cloud VPS)
  2. Pastikan anda sudah membuat sebuah Virtual Machine.

 

Rebuild VPS

Untuk melakukan rebuild VM di layanan ini anda perlu menghapus VM anda terlebih dahulu, kemudian create ulang. Yuk simak panduannya.

  1. Silahkan anda login terlebih dahulu ke panel yang sudah disediakan.
  2. Pilih VM yang tersedia di menu COMPUTE, lalu pilih VM yang ingin anda rebuild di VPS Anda. Jika dalam akun anda terdapat lebih dari 1 VM maka akan tampil list VM yang sudah anda buat sebelumnya.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  3. Setelah anda pilih VM yang dimaksud maka akan tampil detail VM terkait, untuk melakukan rebuild anda harus menghapus terlebih dahulu VM terkait dengan mengklik tombol delete yang ada di tab menu. Lihat gambar dibawah ini.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  4. Kemudian akan muncul sebuah pop-up yang menginformasikan bahwa jika anda menghapus VM ini maka akan di hapus secara permanen dan tidak akan bisa di akses setelah VM di hapus. Pada bagian “You have a floating IP xxx.xxx.xxx.xxx assigned to this resource. What would you like to do ?”. Silahkan di pilih Keep floating IP, karena IP terkait akan kita gunakan lagi pada VM yang baru nantinya. Lalu klik Delete
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  5. Silahkan tunggu beberapa saat sampai proses delete selesai, jika sudah selesai di bagian recently modified akan ada informasi bahwa IP xxx.xxx.xxx.xxx statusnya unassigned.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  6. Selanjutnya kita bisa lanjutkan dengan melakukan dengan build VM yang anda inginkan. Silahkan pilih menu Virtual Machine yang ada di halaman utama panel console.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  7. Pada Bagian Choose OS dan Choose size silahkan sesuaikan dengan kebutuhan anda perlukan. Anda juga dapat melakukan custom resource jika pada pilihan resource yang disediakan tidak sesuai dengan kebutuhan anda.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  8. Setelah itu silahkan anda scroll down hingga tampilan seperti gambar di bawah ini.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
    Patikan anda tidak menchecklist pada bagian Public IP, karena nantinya kita akan menggunakan IP yang sebelumnya sudah ada. Untuk Billing, username, password, SSH, dan resource name silahkan anda isi sesuai keinginan anda. Jika sudah selesai silahkan klik Create dan tunggu sampai proses build selesai.
  9. Setelah proses build selesai maka detail VM akan terlihat seperti gambar di bawah ini. Dan jika diperhatikan di bagian Public IP masih kosong.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  10. Selanjutnya assigned IP Public sebelumnya ke VM yang sudah di buat ini dengan cara, klik icon pena pada bagian IP Public.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  11. Jika terdapat lebih dari 1 IP yang anda simpan maka akan tampil semua IP yang tersedia. Kemudian pilih IP yang di maksud dan klik icon checklist.
  12. Selamat saat ini VM baru anda dengan IP yang sama sudah dapat digunakan kembali.
    Cara Rebuild VPS pada Server Private Cloud | IDCloudhost
  13. Semoga artikel kali ini membantu anda yang membutuhkan.
Solusi Sempurna untuk Bisnis Anda

Dalam Waktu 3 Menit, Anda akan mendapatkan semua
layanan dengan cepat. Tidak ada kewajiban untuk upgrade,
downgrade atau cancel setiap waktu

Buat Private Cloud
solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update