Restore dan Download File dengan JetBackup 5 di cPanel

Pendahuluan

JetBackup 5 adalah alat canggih yang digunakan dalam cPanel untuk mengelola pencadangan data secara efisien. Alat ini memberikan pengguna kemudahan dalam melakukan restore atau download file cadangan sesuai dengan kebutuhan. Dalam panduan ini kita akan membahas tentang langkah-langkah melakukan restore dan Download File dengan JetBackup 5 di cPanel dengan mudah dan praktis.

Kegunaan JetBackup 5 pada cPanel

Pada cPanel, JetBackup 5 menjadi solusi backup yang kuat dan fleksibel bagi pengguna hosting yang memungkinkan pengelolaan cadangan data secara efisien. Dengan alat ini, pengguna bisa melakukan pencadangan (backup), restore, dan mengunduh file backup dengan mudah. Fitur-fitur canggih seperti backup otomatis, serta kemampuan untuk melihat dan mengelola berbagai versi backup memungkinkan Anda bisa menjaga data dengan aman dan mudah dipulihkan kapan saja. JetBackup 5 juga menawarkan kemudahan dalam melakukan pemulihan bencana, sehingga dapat mengurangi potensi downtime dan kerugian data.

Cara Restore dan Download File Backup Dengan JetBackup 5 di cPanel

Untuk melakukan restore dan download file backup dengan JetBackup 5 di cPanel, Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah sebagai berikut.

1. Login ke cPanel

Langkah pertama, silahkan Anda login terlebih dahulu ke Dashboard cPanel. Kemudian, pilih JetBackup 5

Login Dashboard cPanel

 

2. Pilih Menu Restore dan Download

Setelah masuk ke JetBackup 5, pada menu bagian kiri pilih menu Restore dan download. Pada menu ini, Anda bisa memilih file backup yang bisa direstore secara spesifik, baik database, email account, atau backup semuanya.

Tampilan menu restore dan downlaod

 

3. Restore File Backup

Untuk melakukan restore, pilih file backup yang akan digunakan. Setelah itu, akan muncul opsi Restore atau Download jika akan dilakukan download pada file backup yang sudah di generate.

Restore dan Download File Backup menggunakan JetBackup 5 pada cPanel

Apabila file full backup akan di download, maka akan muncul opsi jika ada part yang tidak akan di download. Setelah itu, klik Download selected Items.

Restore dan Download File Backup menggunakan JetBackup 5 pada cPanel

 

4. Download File Backup

Setelah mengklik Download selected Items, maka akan muncul notifikasi download success. Pilih menu Download di bagian kiri, lalu klik Download.

Download File Backup

Tipe File yang sudah di download akan tersimpan menggunakan format tar.gz, seperti contoh berikut

Restore dan Download File Backup menggunakan JetBackup 5 pada cPanel

 

Penutup

Dengan melakukan proses restore dan download dengan JetBackup 5 di cPanel, dapat memastikan data Anda aman dan dapat dipulihkan kapan saja diperlukan. Selain itu, jangan lupa untuk selalu menggunakan layanan Cloud Hosting dari IDCloudHost yang menawarkan solusi hosting terbaik dengan dukungan cPanel dan JetBackup 5 untuk bisnis Anda.