Tentang Program Rumah Ibadah Go Digital
Rumah Ibadah Go Digital merupakan salah satu program Social IDCloudhost dalam mendukung digitalisasi Rumah Ibadah di Seluruh Indonesia untuk bisa memberikan impact positif untuk Indonesia.
Program ini dapat diikuti secara GRATIS dan Cepat dimana Rumah ibadah seperti masjid, Gerja, Vihara, dll mendapatkan manfaat dan dapat mengkampanyekan semangat ibadah yang positif dan toleransi dengan menggunakan media Digital (Internet)
Berikut ini adalah syarat dan ketentuan Rumah Ibadah bisa mengikuti Program ini:
- Rumah ibadah yang dimaksud meliputi Masjid, Vihara, Gereja dan lainnya yang merupakan kegiatan Sah di Indonesia
- Surat Permohonan dari Ketua Pengurus Rumah Ibadah (Masjid, Gereja, dll)
- KTP Admin (Penanggung Jawab) Rumah Ibadah
- Memasang backlink menuju ke halaman Program Rumah Ibadah Go Digital
Fasilitas yang Didapatkan

Domain Gratis
Domain COM Gratis 1 Tahun

Hosting Gratis
Paket Starter Pro selama 1 Tahun

Website Gratis
Pembuatan Website untuk Rumah Ibadah

Hibah Lainnya
Dukungan Tools Digitalisasi lainnya dari Partner
Cara Mendaftar Program
1) Melakukan Pendaftaran
Formulir Pendaftaran Program Rumah Ibadah Go Digital
2) Order Layanan
Setelah Anda melakukan pendaftaran, Tim IDCloudHost akan mengirimkan Prosedur Cara Order Domain dan Hosting untuk Program ini :
- Pastikan Anda mengikuti prosedur sesuai dengan petunjuk. Jika Prosedur tidak benar, maka tim IDCloudHost tidak akan memproses permintaan.
- Abaikan pembayaran & Mengirimkan Invoice Transaksi ke Email tim IDCloudhost.
- Domain dan hosting Hanya berlaku 1 Tahun Gratis, selanjutnya akan diperpanjang oleh Pengurus Rumah ibadah sesuai dengan invoice.
3) Kirim Konten Website
Silahkan mengirimkan Konten Website Anda ke :
- Email : [email protected]
- Subjek : [RUMAHIBADAH - KONTEN WEBSITE] "Nama Rumah Ibadah" - "Domain Website"
- Contoh : [RUMAHIBADAH - KONTEN WEBSITE] Masjid Syamsul Ulum - SyamsulUlum.com
Adapun Konten yang harus dikirimkan :
- Logo Rumah Ibadah ukuran besar
- Beberapa foto ukuran besar untuk slider di halaman depan
- Profile
- Program
- Acara / Kajian
- Kontak Lengkap
Dan beberapa konten tambahan lainnya yang dirasa perlu.
Catatan : Semua file digabungkan dalam file .ZIP / .RAR
4) Finalisasi
Silahkan menunggu penyelesaian Website. Waktu untuk penyelesaian pengerjaan sekitar 2-7 hari Jam Kerja.
Informasi Lebih Lanjut : [email protected]
Tanya Jawab Program
Siapa saja yang bisa mengikuti Program ini ?
Program Rumah Ibadah Go Digital ini dapat diikuti oleh Rumah ibadah seperti Masjid, Mushalla, Pura, Gereja, Vihara, dan lainnya yang sudah tervalidasi dengan sah dengan kegiatan yang rutin dan merimpact positif untuk masyarakat.
Tujuan dibuatnya program ini adalah agar banyak Rumah Ibadah yang dapat menyebarkan dampak positif kegiatan mereka dengan memanfaatkan fasilitas Website dan Tools lainnya bagi kelangsungan ibadah di Rumah Ibadah tersebut.
Apakah Program ini GRATIS Selamanya ?
Khusus untuk Website, tim IDcloudhost memberikan website GRATIS untuk selamanya. Namun, khusus untuk domain dan hosting hanya diberikan 1 tahun gratis yang selanjutnya jika expired atau habis masa berlaku bisa dilakukan sesuai dengan invoice atau tagihan.
Bagaimana jika Rumah Ibadah sudah ada Website?
Program ini hanya berlaku untuk Rumah Ibadah yang belum mempunyai website, namun jika sudah punya kita open untuk berkonsultasi bagaimana memaksimalkan kegaitan Rumah Ibadah Go Digital agar lebih berimpact positif yang lebih besar lagi.
Tertarik Untuk Berkolaborasi, Bagaimana Caranya ?
Bagi Media Partner dan Community Partner yang tertarik untuk berkolaborasi, silahkan kirimkan penawaran kolaborasi ke halaman https://idcloudhost.com/partnership/