Ketahui Apa Saja Jenis Layanan Database Management System

Ketahui Apa Saja Jenis Layanan Database Management System

Mungkin bagi Anda yang sering mengelola sebuah file pada komputer atau menyusun sekumpulan berkas ke dalam sebuah direktori khusus tidak asing dengan yang namanya Database. Perangkat lunak Database ternyata mempunyai banyak fungsi dan jenisnya sesuai dengan tujuannya masing-masing. Hal itulah yang dinamakan dengan DBMS atau Database Management System.

Namun ternyata masih banyak yang fungsi dan jenis lainnya yang mungkin saja Anda belum tahu atau masih kebingungan terhadap fungsinya.Akan tetapi tenang saja, Di sini ini Anda akan dapat mengenali beberapa fungsi dan jenis database dengan singkat dan jelas. Tapi sebelum itu, yuk ketahui terlebih dahulu dengan ringkas apa itu Database Management System!

Pengertian Database Management System

Database Management System atau DBMS merupakan sebuah perangkat lunak yang secara khusus mengolah basis data dalam jumlah yang cukup banyak atau yang lebih dikenal dengan sebutan database. DBMS digunakan untuk mengelola data-data tersebut di dalam wadah atau jaringan yang sama dan membagikannya kepada para pengguna.

Melalui perangkat lunak ini sebuah pemilik website atau program aplikasi dapat mendistribusikan beberapa data seperti file, gambar, video, atau berkas lainnya di dalam website nya dengan mudah. Penggunaan alat ini juga membantu informasi yang ingin disampaikan kepada audiens tanpa harus memberikan akses fisik terhadap informasi tersebut. Tentunya hal tersebut akan semakin menyulitkan baik bagi pemilik database maupun pengguna.

Layanan Database Management System juga akan berfungsi dengan cepat dan baik jika memiliki sebuah layanan server yang baik juga. Layanan juga tidak akan mengalami penurunan performa meskipun sedang dibuka oleh banyak pengunjung ketika sedang menjalan DBMS. Sebaliknya jika layanan yang digunakan terbilang tidak cukup baik, maka akan menjadi sebuah masalah antara layanan database dan pengguna di dalam sebuah website karena akan terjadinya downtime.

Singkatnya, Database berfungsi sebagai alat yang mengelola data. memperbarui, mengubah, menambah, mengurangi, dan membuat seluruh kegiatan administratif yang terdapat pada sebuah website. Jenis data yang disimpan dapat beragam sesuai dengan jenisnya masing-masing. Dibawah ada beberapa jenis database tergantung dengan kebutuhan data apa yang akan disimpan.

Baca Juga: Pengertian Database Komponen, Fungsi, dan Jenis-jenisnya

Jenis-Jenis Database Management System

database management system

Setelah Anda membaca penjelasan mengenai DBMS diatas, kini Anda akan juga mengenali beberapa bentuk dan fungsi dari masing-masing jenis database. Diketahui terdapat hingga 12 jenis database yang ada meskipun hanya ada 4 yang paling populer digunakan oleh pemilik website. Simak beberapa poinnya di bawah ini!

1. Distributed Database

Database yang terdistribusi adalah merupakan jenis database yang terdiri dari gabungan beberapa situs dan tersebar di berbagai lokasi. Meskipun begitu data tersebut tetap dikumpulkan pada tempat atau direktori yang sama dan tetap terkoneksi satu sama lain.

Fungsi dari jenis database ini adalah agar sebuah workgroup atau perusahaan mampu mendistribusikan atau menyalurkan datanya agar dapat diolah secara mandiri. Contoh aplikasi atau perangkat lunak menerapkan jenis database adalah Microsoft Office Access.

2. Centralized Database

Penggunaan database ini cukup berkebalikan dengan pada jenis sebelumnya. Mekanisme dari database ini adalah dimana sebuah data hanya tersimpan pada satu pusat lokasi. Pengguna lainnya hanya perlu mengakses data-data yang ada dari jarak jauh hanya dengan menggunakan internet dan website yang tersedia.

3. Operational Database

Database operasional atau yang biasa dikenal sebagai On Line Transaction Processing merupakan jenis database yang dapat mengolah atau menjalankan data secara real-time. Penggunaan database jenis ini lebih diperlukan keperluan lebih dinamis dalam menambah, mengurangi, atau mengubah sebuah data.

4. Data Warehouse

Jenis data ini juga lebih sering dikenal sebagai enterprise Data Warehouse atau EDW. Database pada jenis jauh lebih sering digunakan untuk pembuatan bahan laporan atau sebuah perusahaan yang ingin melakukan analisis yang mendalam terhadap seluruh data-data yang tersedia.

Cara kerja data ini adalah dengan menghimpun seluruh data-data yang ada dari sumber yang berbeda menjadi bersatu padu dan tersusun. Contoh dari aplikasi atau perangkat lunak yang menjalankan jenis data ini adalah Microsoft SQL server.

5. In Memory Database

Penggunaan database pada jenis ini jauh lebih mengutamakan kepada penggunaan dan pemrosesan data secepat dan sesederhana mungkin. Database jenis ini sering digunakan atau terdapat di dalam perangkat keras. Database ini berbasis kepada penggunaan memori utama yang memiliki pengoptimalan yang baik pada penggunaan algoritma sederhana.

Baca Juga:Database Marketing: Tipe dan Keunggulannya

6. Analytical Database

Database pada umumnya didasarkan kepada keperluan bisnis atau business intelligence. Penggunaan database ini biasanya dioperasikan untuk keperluan pengumpulan dan pengolahan data seperti informasi produk, pengumpulan jumlah konsumen, dan analisis pasar untuk kebutuhan manajemen perusahaan atau pengguna secara individu.

7. Navigational Database

Database ini umumnya digunakan atau disediakan untuk pengguna dalam membantu menemukan sebuah informasi atau sumber referensi dengan menggunakan kata kunci yang terkait. Biasanya jenis database ini sering ditemui pada website yang menyediakan bahan jurnal tertentu seperti Google Scholar.

8. External Database

Database ini sering juga diartikan sebagai Database komersial. Hal tersebut dikarenakan penggunaan database ini ditujukan untuk penyaluran atau pendistribusian kepada pihak eksternal. Biasanya Database ini ditujukan kepada end-user yang diharuskan melewati proses pembayaran terlebih dahulu untuk mampu mengakses sebuah konten atau sumber yang ada.

9. Hypermedia Database

Database pada jenis ini terdiri dari sekumpulan sumber referensi atau laman produk lain yang saling terhubung satu sama lain melalui penggunaan Hyperlink. Penggunaan Database jenis ini sering menggunakan tautan di dalam websitenya yang merujuk kepada sebuah dokumen, audio, video, dan grafik yang berasal dari laman lain.

10. Relational Database

Relational Database merupakan sebuah jenis data yang sangat sering digunakan dan banyak dijumpai dalam berbagai aplikasi maupun website. Database jenis ini menyimpan berbagai data yang tersusun dengan rapi dan tersistematis dengan menggunakan kolom, baris, dan memiliki nilai datanya masing-masing.

Database jenis relasional biasanya sering menggunakan SQL sebagai bahasa pemrogrammannya dalam menjalankan fungsinya sebagai RDBMS. Biasanya jenis database ini sering terdapat pada aplikasi media sosial hingga Google.

11. Document Oriented Database

Sedikit berbeda dari mekanisme pada jenis database sebelumnya, Database pada jenis ini lebih menekankan kepada jenis distribusi data kedalam sebuah dokumen khusus. Database ini dirancang untuk implementasi data berbentuk dokumen.

12. End-User Database

Jenis Database ini merupakan bentuk yang paling umum dan mungkin sering Anda gunakan dalam keperluan sehari-hari. Data end-user dapat diolah dan dikerjakan secara offline yang dimana dilakukan secara mandiri pada perangkat pribadi pengguna. Pengolahan database ini biasanya digunakan dalam workstation pribadi seperti google docs atau spreadsheet.

Baca Juga:Apa Itu Database Server?

Penutup

Itulah beberapa jenis-jenis database yang biasa digunakan oleh para end-user maupun sebuah lembaga atau perusahaan. Dari sini Anda sudah dapat menentukan atau memilih sebuah jenis database yang mungkin tepat dan cocok untuk Anda gunakan sesuai keperluan.

Dengan itu segeralah berlangganan dan gunakan Cloud Hosting! ID Cloud Hosting menawarkan kapasitas hingga 200GB yang dapat Anda gunakan untuk keperluan pengolahan data pada website atau aplikasi Anda. Terdapat beberapa penawaran menarik dan fitur-fitur yang siap untuk menambahkan pengalaman website dan aplikasi Anda!

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update