Memanfaatkan Social Media sebagai Customer Service

Memanfaatkan Social Media sebagai Customer Service

Social media yang kita saat ini tentunya menjadi salah satu channel yang paling efektif dan efisien untuk bisa mendekatkan kita dengan customer. Selain itu juga, Social media juga salah satu media diamana kita bisa manfaatkan untuk customer service yang siap membantu banyak customer secara cepat.

IDcloudHost sendiri memanfaatkan beberapa social media seperti instagram, Facebook, Line@, Google plus, Linkedin dengan berbagai konten penyajian untuk bisa mendekatkan kepada para pelanggan. Berbagai social media mempunyai objektif tertentu pastinya, salah satunya adalah sebagai perantara bagi perusahaan untuk berkomunikasi dan berhubungan baik dengan pelanggan.

Baca Juga : Manfaat Google Bisnisku untuk Bisnis Anda

Kira kira apa saja manfaat memanfaatkan social media untuk customer service anda ?

  1. Real Time untuk Umpan Balik dan Keterlibatan Dengan Audiens
    Hal yang paling bagus dari social media adalah kit aakan mendapatkan umpan balik dan keterlibatan yang bisa dirasakans ecara realtime ke perusahaan. Menggunakan social media, perusahaan bisa melakukan interaksi serta mendengarkan saran dan kritik secara langsung dari pelanggan.
  2. Social media tentunya menjadi tempat customer service untuk menciptakan customer service yang sangat cepat, kita tentunya tahu bahwa pengguna social media di Indonesia saat ini sangat besar, sehingga hal tersebut menjadi channel / media yang paling efektif untuk menghubungi perusahaan.
  3. Selalu Up to Date dengan Pelanggan
    Kita tentunya tahu bahwa Customer service merupakan salah satu jembatan dan gardu terdepan pada bisnis kita, jika Customer servie memberikan pelayanan yang tidak baik, maka pelanggan tentunya akan kesal dan itu bisa berdampak pada bisnis Anda. Melalui Social Media kita dapat dengna mudah memperoleh informasi dan update terntentu yang dibutuhkan oleh pelanggan. Update tersebut tentunya bisa menjadi sesuatu hal yang bisa kita tinggalkan, pertahankan atau kita tingkatkan tentunya.
  4. Membangun kepercayaan
    Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, Sebagai gardu terdepan tentunya Customer Service menjadi hal yang paling diutamakan apalagi bagi anda yang berjualan online dimana pun. Hal ini bisa memberikan kepercayaan lebih kepada pelanggan anda dengan memberikan layanan Customer Service yang baik dan cepat.
  5. Lebih dekat dengan pelanggan
    Hal yang paling diutamakan dalam bisnis Adalah bisa memberikan layanan yang terbaik dengan tingkat kepuasan yang tinggi kepada pelanggan. dengan adanya Customer Service melalui social media tentunya menjadi senjata bagi kita untuk bisa lebih dekat dengan pelanggan kita untuk bisa menjadi loyal customer.
  6. Menyampaikan Tujuan secara langsung ke Pelanggan
    Hal yang bisa dilakukan selain memberikan bantuan adalah memberikan berbagai solusi hingga promo kepada pelanggan. Hal ini tentunya bisa meningkatkan dan mencapai bisnis Anda dengan mudah dan cepat.
solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update