Mengenal Apa Itu Big Data dan Karakteristik Umumnya

Mengenal Apa Itu Big Data dan Karakteristik Umumnya

Di masa serba digital dan semakin maju ini, memperoleh informasi atau data menjadi aset yang sangat penting dalam mengambil keputusan. Untuk mendapatkan informasi tersebut, kita dapat mencari di kumpulan data yang sudah ada. Sebuah kumpulan data disebut dengan big data. Artikel ini akan membahas tentang apa itu big data. Berikut penjelasannya untuk Anda

Mengenal Apa Itu Big Data?

Sebelum membahas lebih dalam mengenai big data, Anda harus mengetahui terlebih dahulu mengenai pengertian dari data. Data adalah sekumpulan informasi yang terdiri dari beberapa fakta yang dapat berbentuk angka, kata-kata, dan simbol tertentu. Dapat dikumpulkan lewat proses pencarian dan pengamatan dengan menggunakan pendekatan yang tepat berdasarkan sumber-sumber tertentu.

Big data merupakan sekumpulan data yang mempunyai volume atau ukuran yang besar dan terdiri dari data yang terstruktur (structured), semi-terstruktur (semi structured), dan tidak terstruktur (unstructured) yang akan dapat berkembang seiring berjalannya waktu. Di dalamnya terdapat tiga karakteristik atau aspek yang disebut dengan Three V (tiga V). Berikut ini merupakan penjelasan mengenai apa itu Three V.

Baca Juga : Pengertian Data : Definisi, Fungsi, dan Jenis-jenis Data

Karakteristik Umum Big Data

Berikut beberapa karakteristik utama dalam yang membentuk sebuah big data yang terdiri dari volume, velocity, dan variety,veracity dan juga visualization.

  • Volume

Volume memiliki arti data dengan ukuran yang besar. Oleh karena itu ukuran data ini sangatlah penting. Sebuah data dikategorikan sebagai big data atau bukan tergantung dari volume data. Karena alasan tersebut, volume ini harus dipertimbangkan dalam menangani big data. Value memiliki arti yaitu nilai atau makna. Sebuah data akan memiliki nilai dan value jika hasil dari pemrosesan data tersebut dapat membantu dalam pengambilan keputusan yang lebih baik. Dan biasanya value ini sangat diperlukan dalam bidang bisnis.

  • Velocity

Velocity mengacu pada kecepatan data, seberapa cepat sebuah data dapat dihasilkan dan seberapa cepat juga sebuah data dapat diproses dan dianalisis untuk memenuhi sebuah kebutuhan. Pengumpulan data ini harus cepat, selain itu kecepatan transfer data juga sangat berpengaruh, terlebih dalam proses pengiriman data. Ketika data besar memiliki kecepatan yang memungkinkan, maka data dapat diterima dan digunakan secara langsung (real time).

  • Variety

Variety dapat diartikan dengan beragamnya jenis data yang dimilikinya. Tipe data tradisional dikenal lebih terstruktur, akan tetapi seiring berkembangnya big data, banyak data baru dengan bentuk data yang unstructured (tidak terstruktur) dan semi structured (semi-terstruktur), contohnya sebuah text, atau data yang berupa audio, dan juga video. Dan data-data tersebut membutuhkan proses tambahanagar arti dari data dapat diketahui.

  • Veracity

Veracity mengacu pada tingkat akurasi dalam pengumpulan data dan seberapa akuratnya data tersebut. Dengan data yang memiliki keakuratan yang tinggi, makan pengambilan keputusan akan menjadi lebih baik dan juga maksimal. Sama juga seperti value, veracity ini juga digunakan dan diperlukan dalam bidang bisnis.

  • Visualization

Sejatinya hasil analisis data harus dapat dimengerti oleh pemangku kepentingan non teknis dan pengambil keputusan. Visualisasi adalah pembuatan grafik kompleks yang menceritakan kisah ilmuwan data, mengubah data menjadi informasi, informasi menjadi wawasan, wawasan menjadi pengetahuan, dan pengetahuan menjadi keuntungan yang bisa dimanfaatkan.

Baca Juga : Apa itu Analisis Data : Pengertian, Jenis-jenis, Fungsi, dan Contohnya

Fungsi Big Data

Setelah Anda mengetahui dan mempelajari tentang pengertian dari big data beserta karakteristiknya, sekarang mari mempelajari tentang fungsinya berikut ini.

  1. Big data dapat digunakan untuk memprediksi dan menganalisis penyebab suatu masalah dapat terjadi pada sistem. Penggunaan ini dapat mengurangi kegagalan. Dan hasil dari analisis tersebut dapat digunakan dan ditampilkan secara langsung (real time).
  2. Big data juga dapat digunakan sebagai referensi untuk mengembangkan sebuah produk. Informasi yang dibutuhkan akan disimpan di dalamnya dan hasil dari analisis tersebut dapat menjadi dasar dalam pengambilan keputusan yang tepat untuk pengembangan bisnis.
  3. Big data dapat mengurangi waktu dan biaya. Dengan menggunakan ini, maka penyimpanan data dapat mengurangi biaya yang harus dikeluarkan. Dan proses mengirim dan menerima data juga akan dapat menjadi lebih baik.

Itulah beberapa fungsi dari yang ternyata juga sangat berguna terutama dalam bisnis. Anda juga dapat mempelajari dan mengetahui karakteristik dari big data.

Kegunaan Big Data dalam Bisnis

big data

Berikut ini merupakan kegunaan dari big data dalam bidang bisnis :

  • Mengembangkan Produk Lebih Mudah

Yang pertama adalah dapat meningkatkan dan mengembangkan produk Anda menjadi lebih baik. Anda dapat mengetahui produk yang sesuai dengan kebutuhan konsumen. Karena dari kumpulan data ini dapat mengetahui produk mana yang paling banyak diminati dan untuk penjualan yang rendah, Anda bisa menganalisis penyebab terjadinya hal tersebut.

  • Peluang Inovasi yang Terbuka

Kedua adalah memiliki peluang inovasi yang lebih terbuka. Anda dapat mengetahui tren minat konsumen pada saat ini, baik dari jenisnya, ataupun banyaknya transaksi yang dilakukan. Tentunya Anda bisa membuat inovasi baru lagi yang bisa menarik minat konsumen.

  • Bisa Merancang UX

Dalam perkembangan teknologi yang semakin canggih, interaksi antara penjual dan konsumen dapat dilakukan secara online dengan aplikasi. Dengan interaksi tersebut, Anda dapat mengetahui tingkat penjalan produk yang dimiliki. Kumpulan data tersebut membantu Anda dalam mengetahui respon dari konsumen melalui riwayat belanja yang telah dilakukan.

  • Dapat Menghindari Resiko Manipulasi Data

Terakhir adalah kumpulan data ini juga dapat berguna untuk sebagai sistem keamanan yang kuat. Hal tersebut karena Anda akan dapat mengetahui pola data yang dianggap tidak wajar dan juga bisa merugikan bisnis. Sehingga perlu untuk menghindari resiko memanipulasi data.

Kelebihan dari Big Data

Berikut ini akan dijelaskan beberapa kelebihan dari big data :

  • Memberikan Insight yang Tepat

Dengan menggunakan big data, hasil analisis data yang didapatkan akan berdasarkan fakta sehingga memungkinkan untuk dapat memberikan insight yang dapat menjawab permasalahan dan mendapatkan wawasan baru yang dapat diimplementasikan.

  • Memberikan Cara yang Berbeda

Dalam berkompetisi serta menjadi lebih unggul. Big data tentunya dapat menganalisis berbagai informasi yang relevan dan sangat bermanfaat dalam kebutuhan bisnis. Big data banyak dimanfaatkan karena keunggulannya dalam memberikan informasi yang tentunya bermanfaat.

  • Meningkatkan Produktivitas

Karena big data diperoleh secara real time yang dimana setiap menit dan detiknya akan memproduksi data-daya baru yang dapat dianalisis. Big data ini dapat meningkatkan produktivitas penggunanya dalam dalam menciptakan berbagai inovasi terbaru.

  • Mengembangkan Inovasi

Big data tidak hanya digunakan untuk menjawab segala masalah namun juga dapat digunakan untuk berkompetisi dalam mengembangkan inovasi terbaru yang berdampak bagi khalayak. Sehingga memiliki dampak yang bermanfaat .

  • Meminimalisir Biaya yang Dikeluarkan 

Big data dapat menghemat biaya Anda dalam hal bisnis, sehingga sangat efisien menggunakan big data. Dan salah satu inovasi yang tentunya bermanfaat dan membuat setiap orang tertarik menggunakannya. Dan meminimalisir biaya akan membuat Anda menghemat pengeluaran.

  • Mendeteksi Penipuan

Selanjutnya menggunakan big data ini bisa mendeteksi penipuan yang dapat merugikan penggunanya. Sehingga tidak perlu khawatir terhadap hal yang dapat membahayakan informasi pribadi penggunanya atau sesuatu hal yang tidak diingnkan.

  • Efisien Menjadi Customer Service

Big data juga sangat membantu dan dapat berperan sebagai customer service bagi penggunanya. Jadi ketika pengguna mengalami kesulitan atau tidak mengerti, maka bisa menggunakan big data sebagai pelayanan atau customer service. Untuk mempermudah dalam melakukan interaksi dengan pelanggan dan membantu dalam meningkatkan kepercayaan, maka akan membantu dalam mengumpulkan data informasi mereka supaya dapat mengetahui kebutuhan lebih dalam dan juga spesifik.

Kekurangan Big Data

Setelah Anda mengetahui dan mempelajari tentang kelebihannya, makan perlu juga mengetahui kekurangan dari big data tersebut berikut ini.

  • Mempertanyakan Kualitas Data

Mendapatkan data dari berbagai sumber tentu sangat membantu, akan tetapi dari banyaknya sumber tersebut tidak semuanya bisa untuk dianalisis, sehingga data Scientist atau data Analyst akan membutuhkan sistem analitik yang kuat dan ketat agar mendapatkan insight dari data yang signifikan dan juga akurat.

  • Risiko Keamanan

Semua organisasi mendapatkan informasi data yang sensitif seperti data pribadi yang dimiliki oleh pelanggan, sehingga perlu perlindungan yang kuat dan ketat agar informasi tersebut tidak bocor yang dapat memicu serangan cyber.

  • Membutuhkan Hardware

Dalam pengembangannya, untuk mendapatkan hasil yang signifikan, maka akan melakukan analitik yang membutuhkan sistem lebih advance atau memiliki penyimpanan yang besar. Untuk itu, membutuhkan server yang harus di install dengan kapasitas yang besar.

  • Kurangnya Talenta Data Atau Praktisi Data

Bukan hanya sekedar aset yang penting dari organisasi saja yang dapat digunakan, akan tetapi perlunya calon talenta data ataupun praktisi data yang terampil dalam memproses data tersebut agar bisa mendapatkan hasil. Banyaknya organisasi ataupun perusahaan kecil yang baru merintis, hingga organisasi besar seperti pemerintahan juga membutuhkan praktisi data dan juga mempekerjakan mereka.

Baca Juga : Database : Definisi/Pengertian dan Tipe/Jenisnya

Penutup

Itulah artikel tentang big data yang dapat disimpulkan sebagai kumpulan data yang berukuran besar, dan data-data tersebut terdiri dari data yang terstruktur, semi terstruktur, dan juga tidak terstruktur. Data tersebut akan terus berkembang seiring dengan berjalannya proses data. Semoga setelah membaca artikel ini akan membuat Anda menjadi lebih paham ya. Semoga membantu!

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update