Program Affiliate (Program Afiliasi / Affiliate Marketing) VPS merupakan salah satu program yang memungkinkan Anda mendapatkan Komisi dari penjualan yang berhasil Anda Rekomendasikan. Singkatnya Program Affiliate ini akan memberikan Anda benefit jika Anda berhasil mengajak orang lain untuk mendaftar atau membeli produk IDCloudhost.
Pada Artikel ini, kita akan membahas secara lengkap bagaimana bergabung dan mendapatkan komisi fee dari Program Affiliate Cloud VPS dengan Mudah. Sebagai informasi, Program Affiliate Cloud VPS akan mendapatkan sejumlah benefit seperti :
- Pemberi Rekomendasi (Affiliate) akan mendapatkan Komisi Saldo Sebesar Rp 50.000 / User
- User yang mendaftar menggunakan Kode Affiliate akan mendapatkan Saldo Tambahan sebesar Rp 50.000.
- Saldo Affiliate dan Free Credit akan masuk jika User sudah melakukan topup minimal Rp 50.000
- Saldo Affiliate yang didapatkan oleh Pemberi Rekomendasi dapat dicairkan ke rekening bank pribadi.
- Saldo Credit yang didapatkan user tidak dapat dicairkan. Namun, dapat digunakan untuk berlangganan layanan Cloud VPS dan Object Storage IDCloudhost.
Baca juga: Cara Custom Link Affiliate IDCloudHost
Cara Mendaftar Program Affiliate Cloud VPS
Berikut adalah Cara mengikuti program Affiliate sebagai pemberi Rekomendasi ke User :
- Untuk mengikuti Program Affiliate Cloud VPS, Pastikan Anda sudah mendaftar dan membuat billing Akun pada Cloud VPS Jika belum Anda bisa melihat Panduan Cara mendaftar Cloud VPS
- Jika Sudah Terdaftar, Maka Klik Menu Billing, Kemudian buat Billing Baru dengan Klik tombol “NEW”. Saat mengisi form bagian Billing account name, isi dengan “Affiliate”.
- Jika sudah berhasil membuat Billing Account Affiliate, klik billing Account tersebut, dan disana terdapat Referral Code yang bisa Anda berikan ke pengguna lainnya.
Baca Juga: Tips Sukses Affiliate Marketing untuk Pemula
- Anda dapat menyebarkan kode Referral tersebut kepada pengguna yang ingin mendapatkan Saldo tambahan dari Kode Referral Anda (Saldo Total yang didapatkan User Baru Rp 50.000).
- Pastikan User melakukan topup (minimal Rp 50.000) agar Saldo Referral Anda masuk ke Billing Account Cloud VPS.
- Anda akan mendapatkan Komisi sebesar Rp 50.000 setiap ada user yang berhasil melakukan topup melalui Referral Code dari Anda.
Baca Juga: Mengenal Affiliate : Cara Kerja dan Keuntungan
Cara Pengguna Menggunakan Kode Referral Affiliate
Berikut ini adalah panduan dari sisi User / Pengguna yang melakukan pendaftaran dan menggunakan kode Referral yang diberikan oleh Pemberi Rekomendasi :
- User Baru dapat melakukan pendaftaran dan melakukan konfirmasi via email melalui halaman Cloud VPS
- Setelah melakukan verifikasi, maka user baru akan diminta untuk mengisi data secara lengkap dan membuat akun billing. Pada Billing Information, terdapat Formulir “I Have Referral Code”, dan memasukkan Referral Code yang diberikan oleh Pemberi Rekomendasi pada formulir tersebut. Klik Complete sign up untuk menyelesaikan pendaftaran.
3. Untuk mendapatkan Free Saldo tambahan dari Referral sebelumnya, user baru harus melakukan topup terlebih dahulu (minimal Rp 50.000).
4. Untuk melakukan topup Saldo Cloud VPS dapat dilakukan melalui menu Billing, lalu klik Top up Your Account. Atau bisa juga dengan klik tulisan Top Up Now di Pojok Kanan Atas dashboard Console A
5. Setelah berhasil melakukan topup, maka Anda akan mendapatkan Saldo Credit sebesar Rp 50.000 (Free Credit Referral Rp 50.000).
6. Saldo dapat Anda gunakan untuk menggunakan layanan Cloud VPS dari IDCloudhost.