Penyedia Email Hosting Gratis untuk Bisnis

Penyedia Email Hosting Gratis untuk Bisnis

Memiliki sebuah bisnis dan perusahaan yang go online tidak lengkap rasanya jika tidak memiliki sebuah email. Email sendiri merupakan aset penting bagi perusahaan untuk melakukan kegiatan harian perkantoran dan usaha. Salah satu kegunaan email yang sangat penting yaitu untuk menunjang komunikasi antara perusahaan atau pelaku bisnis terhadap konsumen mereka. Namun, penggunaan email juga mencakup keperluan lainnya yaitu dapat digunakan sebagai sarana memasarkan produk atau sering disebut email marketing.

Kehadiran email sangatlah vital bagi keberlangsungan sebuah bisnis. Semua perusahaan seperti situs marketplace, bank online, iklan berbayar, dan verifikasi pengguna, semua proses memerlukan alamat email yang valid agar berfungsi dengan lancar untuk bisnis. Bahkan keterlambatan kedua dalam mengirim email dapat menyebabkan masalah bagi sebagian besar bisnis. Penggunaan email yang digunakan oleh perusahaan juga dapat memberikan keyakinan bagi pelanggan terhadap perusahaannya.

Biasanya layanan email hosting akan langsung sepaket dengan layanan web hosting. Tetapi jika paket hosting web tidak menyertakan hosting email, masih tersedia  alternatif untuk menggunakan alamat email gratis. Untungnya, ada beberapa solusi hosting email yang bagus yang dapat digunakan untuk mendapatkan alamat email domain kustom. Lalu apa saja email hosting gratis yang dapat dipakai untuk platform online perusahaan? Pada artikel ini akan dijelaskan mengenai layanan email hosting gratis yang cocok bagi sebuah perusahaan maupun bisnis.

 

Mengenal Apa Itu Email Hosting

Apa itu email hosting? Bagi sebuah perusahaan pasti memiliki keperluan maupun kebutuhan perihal layanan email. Banyak agenda, kegiatan, pekerjaan di perusahaan yang pastinya membutuhkan peran sebuah email. Apalagi jika perusahaan atau bisnis tersebut go online maka peran sebuah email sangat vital bagi perusahaan untuk mengalirkan semua urusan penjualan dan lain- lain, maka dari itu muncul sebuah teknologi yang namanya Email Hosting.

Layanan hosting email adalah layanan yang menjalankan sebuah server email dan perusahaan bisa mendapatkan server hosting email dengan mendaftar ke layanan hosting email mereka. Perusahaan hanya membutuhkan sebuah nama domain untuk menggunakan layanan email. Pada umumnya penggunaan dari server hosting email ini adalah untuk mengolah, mengirim, dan memelihara akun email. Sebagian besar toko e-commerce besar memiliki server email internal untuk memastikan bahwa email mencapai penerima tepat waktu.

Banyak layanan email hosting yang populer, seperti Google, Zoho, Rackspace dan masih banyak lagi dapat membantu pengelolaan email sebuah perusahaan. Menggunakan layanan hosting email profesional memberikan kesan yang baik bagi sebuah perusahaan. Sebagian besar penyedia hosting email menawarkan serangkaian fitur webmail yang banyak sekali termasuk unlimited aliases, unlimited forwarders, autoresponders, large attachments, robust spam/virus protection, mail rules, IMAP/POP3, online storage, calendars, mailing lists, whitelists, blacklists, backups, archiving, folder management, contacts management.

 

Baca Juga  :   Apa itu Email Marketing : Pengertian, Cara Kerja, Tips & Trick untuk Bisnis/Perusahaan

 

 

Tipe Email Hosting untuk Perusahaan dan Bisnis Online

 

 

Terdapat tipe-tipe yang berbeda mengenai layanan email hosting dan perbedaan tipe ini lebih dititik beratkan pada fungsi dari sebuah email hosting. Perusahaan dapat memilih email hosting sesuai dengan fungsi dan kebutuhan perusahaannya. Dibawah ini akan dijelaskan mengenai tipe-tipe email hosting yang nantinya bisa digunakan oleh perusahaan maupun pelaku bisnis untuk menentukan jenis email hosting apa yang mereka perlukan.

 

  • Shared Web Hosting dengan Email Service

    Jenis layanan ini ada pada umumnya terdapat di sebuah layanan shared hosting, seperti penggunaan email dari shared hosting ini fungsinya terbatas sekali. Layanan atau servis email dari shared hosting tidak dapat digunakan untuk mengirim atau menerima email secara massal dan untuk mendapatkan layanan email shared hosting ini biasanya perusahaan atau pelaku bisnis tidak dikenakan biaya atau gratis. Selain itu, perusahaan diwajibkan untuk memfollow akun dari shared hosting sebagai syaratnya.

  • Third Party Email Hosting

    Email Hosting pihak ketiga adalah Layanan hosting email profesional yang terpisah dari akun web hosting perusahaan. Biasanya layanan ini mengeluarkan biaya tetapi kelebihannya perusahaan mendapatkan layanan email yang handal dan canggih. Sebagian besar bisnis atau perusahaan digital lebih menyukai untuk menggunakan solusi hosting email pihak ketiga. Ini adalah server email yang memiliki skalabilitas dan mudah digunakan serta memberikan dukungan yang sangat baik. Ingatlah bahwa Anda harus membayar secara terpisah untuk layanan hosting email, oleh karena itu, biayanya akan lebih dari apa yang akan Anda bayar jika Anda mendapatkan web hosting bersama dengan layanan email.

  • Self Hosted Email Server

    Dilihat dari namanya saja email jenis ini merupakan server email kompleks yang kuat, dan membutuhkan keahlian teknis dari tim yang mengoperasikan server ini. Jadi, untuk membuat self hosted email server dibutuhkan tim teknis yang mengurusnya sendiri juga untuk membangun email server sendiri pastinya dibutuhkan biaya yang cukup mahal. Namun, Server ini dapat diandalkan dan perusahaan untuk mengirim, menerima, dan mengelola email dengan mudah.

 

Baca Juga :      Panduan Lengkap Cara Menggunakan Mailchimp untuk Email Marketing

 

Macam-Macam Email Hosting Terbaik dan Gratis

Penyedia Email Gratis (Email Hosting) untuk Perusahaan dan Bisnis Online
 

Ketika sebuah perusahaan atau bisnis memilih untuk melakukan go online, salah satu hal terpenting yang dapat harus dimiliki perusahaan tersebut adalah alamat email yang di hosting pada domain. Memiliki layanan email domain memberikan tampilan profesional untuk bisnis yang dijalankan, serta dapat membantu para pelanggan potensial. Karena itu, banyak web host menyertakan hosting email gratis dengan pembelian domain dan paket hosting.

Namun, jika perusahaan saat mendaftar pada penyedia web hosting yang tidak menyertakan layanan email dengan domain. Tenang masih ada sejumlah penyedia hosting email gratis yang sangat baik tersedia untuk menyiapkan email profesional perusahaan. Berikut ini adalah email hosting gratis yang siap untuk dipakai.

 

  • Zoho Mail

    Bagi para penyewa jasa web hosting pasti sudah tidak asing lagi mendengar sebutan Zoho Mail. Zoho Mail merupakan salah satu layanan email hosting yang populer dan banyak digunakan saat ini dengan kelebihan yang paling terlihat dari layanan email hosting ini adalah tampilannya yang user friendly. Mail dari Zoho ini sangat ideal dan cocok bagi sebuah perusahaan khususnya perusahaan yang masih kecil karena penggunaanya memungkinkan untuk membuat 25 alamat email yang berbeda di satu domain secara gratis. Selain itu, setiap pengguna mendapat ruang penyimpanan hingga 5 GB, sepenuhnya gratis. Namun, Zoho mail memiliki kelemahan yaitu tidak adanya contact importing dari sosial media.

  • Yandex Mail

    Selain Zoho pastinya layanan Yandex Email juga cukup populer bagi para penyewa jasa web hosting. Yandex Mail menawarkan layanan yang cukup menggiurkan untuk menggunakannya sebagai email bisnis perusahaan. Kelebihan dari layanan email ini yaitu kemampuan untuk membuat hingga 1.000 akun individu di domain Anda. Keuntungan yang juga menjadi daya tarik lagi adalah semua akun itu mendapatkan penyimpanan kotak surat tanpa batas dan ruang penyimpanan cloud 10 GB gratis. Lampiran dibatasi hingga 25GB, meskipun untuk Gmail, lampiran yang lebih besar dari ukuran ini secara otomatis diunggah ke cloud dan dikirim sebagai tautan unduhan. Kekurangan yang dimiliki oleh Yandex ini adalah sedikit sekali opsi filter email pada layanannya.

  • GMX Mail

    Alternatif lainnya bagi sebuah perusahaan yang ingin memiliki email hosting yang keren dan terlihat profesional bisa menggunakan layanan GMX Mail. GMX Mail adalah solusi hosting email domain custom gratis. Layanan ini menawarkan ruang kotak masuk tanpa batas dan lampiran hingga 50 MB, yang mengalahkan hampir semua penyedia hosting email gratis lainnya. Mail dari GMX ini menawarkan sejumlah fitur berguna untuk menjaga email agar tetap terorganisir, termasuk kalender yang secara otomatis mengingatkan tentang acara mendatang. Perusahaan juga dapat mengatur tanggapan otomatis yang dipicu ketika pelanggan mengirim email seperti ke alamat email dukungan perusahaan. Dibalik kelebihan dari fitur-fitur GMX tadi terdapat satu kekurangan yang mungkin bisa mengganggu yaitu banyak iklan di layanan GMX ini.

  • Migadu

    Meskipun tampilan halaman website Migadu yang kurang menyakinkan namun jangan meragukan mengenai layanan email hosting yang ditawarkan oleh Migadu ini. Migadu menawarkan alamat email dalam jumlah tidak terbatas di domain khusus perusahaan sehingga perusahaan tidak perlu khawatir untuk beralih layanan saat perusahaan berkembang maju. Migadu juga menawarkan tim layanan pelanggan yang responsif dan terus meluncurkan layanan terbaru. Kekurangan utama menggunakan Migadu adalah bahwa semua kotak masuk terbatas pada ruang penyimpanan hanya 1 GB, hal ini tidak masalah jika selama penggunaan email hanya sebatas pesan teks saja.

 

Baca Juga :     Perbedaan CC dan BCC Saat Mengirim Email Gmail dan Yahoo

 

Kesimpulan dan Penutup

Itulah tadi penjelasan mengenai penyedia layanan email hosting gratis yang cocok untuk digunakan oleh sebuah perusahaan atau bisnis online. Harus disadari bahwa penggunaan email sangatlah penting bagi keberlangsungan kegiatan sebuah perusahaan mengingat banyaknya pekerjaan, agenda, dan hal-hal lain di perusahaan yang melibatkan teknologi yang bernama email ini. Penggunaan email pun tidak sebatas pada hal yang teknis saja, karena penggunaan email di era sekarang juga digunakan untuk melakukan kampanye marketing perusahaan.

Selain itu, sebelum menggunakan email hosting ini wajib mengetahui tipe atau jenis email yang ada, sebab setiap tipe yang ada pada email hosting memberikan fungsi dan layanan yang berbeda pula. Kebutuhan dan keperluan menjadi hal yang wajib dipertimbangkan untuk memilih layanan email hosting bagi perusahaan. Semakin besar perusahaan maka layanan email hostingnya juga akan semakin kompleks. Demikianlah artikel mengenai penyedia jasa layanan email hosting gratis, semoga dapat membantu menjadikan referensi bagi siapa saja yang ingin mencari layanan email hosting gratis.

solusi sempurna untuk bisnis anda
Subscribe here to get update