Cara Instal Plugin WordPress via Dashboard

Cara Instal Plugin WordPress via Dashboard

WordPress memiliki sangat banyak pengguna dari seluruh dunia. Tidak hanya digunakan oleh blogger saja, tapi perusahaan dan organisasi besar pun banyak yang mengandalkan CMS satu ini. Alasannya adalah karena WordPress mendukung berbagai fitur tambahan dengan plugin. Bagaimana cara instal plugin di WordPress?

Menggunakan plugin yang tepat bisa membantu Anda memaksimalkan penggunaan WordPress dan performa website. Karena itu sangat penting bagi pemilik website untuk mengetahui bagaimana cara instal plugin di WordPress. Langkah-langkahnya sangat mudah, simak di tutorial ini, ya!

Baca Juga : Rekomendasi Plugin Anti Spam WordPress Terbaik

Apa Itu Plugin?

Plugin adalah semacam kode software tambahan yang memiliki fungsi untuk menambahkan fitur tertentu pada sebuah aplikasi. Selain di WordPress, Anda juga bisa menemukan berbagai plugin pada software browser seperti Mozilla Firefox, Google Chrome, dan Opera. Selain plugin, software tambahan ini biasa disebut juga sebagai Add-on atau Extension.

Setiap plugin memiliki fungsinya masing-masing dan sudah diprogram untuk aplikasi tertentu saja. Misalnya, Anda tidak bisa menginstall extension Google Chrome di Opera Browser walaupun kedua aplikasi ini sama-sama browser. Sama halnya seperti plugin WordPress tidak bisa Anda install di Blogger.

Karena WordPress adalah CMS yang bersifat opensource, maka semua orang bisa mengembangkannya. Hal ini juga yang membuat jumlah plugin pada WordPress terus bertambah dari waktu ke waktu karena semakin banyak developer yang membuatnya.

Hingga saat ini, sudah ada hampir 60 ribu plugin WordPress yang bisa Anda gunakan untuk berbagai fungsi. Cara instal plugin juga sangat mudah dan cepat, sehingga pemula pun bisa menggunakannya tanpa kesulitan.

Cara Instal Plugin WordPress Melalui Dashboard

Setelah mengenal apa itu plugin, Anda pasti ingin tahu bagaimana cara instal plugin ke WordPress Anda. Berikut langkah-langkah mudah yang dapat Anda ikuti untuk cara instal plugin lewat dashboard. Pada tutorial ini, kami akan menggunakan plugin 3CX Live Chat sebagai contoh.

Pertama-tama, masuk ke dashboard WordPress Anda melalui namadomain.com/wp-admin. Setelah itu, masukkan username dan password kemudian klik login. Selanjutnya, Anda sudah masuk ke dashboard WordPress. Pada menu di sebelah kiri dashboard, klik Plugins > Add New.

 

 

Setelah itu, berbagai plugin akan tampil dan bisa Anda pilih. Pada search box di sebelah kanan, ketik keyword atau nama plugin yang Anda cari.

 

 

Kemudian plugin yang sesuai keyword akan muncul. Untuk menginstal plugin pilihan, klik Install Now. Setelah proses instalasi selesai, klik Activate.

 

 

Plugin Anda sudah berhasil terinstal melalui dashboard!

Baca Juga : 5+ Rekomendasi Plugin Landing Page WordPress

Macam-macam Fungsi Plugin di WordPress

Setelah memahami cara instal plugin melalui dashboard, Anda harus memahami apa saja fungsi plugin di WordPress. Dengan banyaknya pilihan plugin yang tersedia, WordPress memberi kemudahan bagi para pengguna untuk menambahkan berbagai fitur di websitenya walaupun tidak memiliki pengetahuan coding.

Anda tidak perlu melakukan konfigurasi yang rumit hanya untuk menambahkan fitur karena adanya plugin. Tinggal menginstal dan mengikuti instruksi saja, maka plugin siap untuk digunakan. Apa saja fungsi plugin di WordPress? Ini dia penjelasannya.

1. Plugin SEO

SEO adalah hal yang penting dan cukup diperhatikan oleh para pemilik website. Siapapun pasti ingin websitenya memiliki banyak pengunjung, bukan? Salah satu cara meraihnya adalah dengan menerapkan teknik SEO yang baik. Beberapa plugin SEO yang populer adalah Yoast SEO dan All in One SEO. Kedua plugin ini akan membantu memeriksa artikel yang ingin Anda posting dari segi keterbacaan dan SEO, kemudian memberikan skor apakah artikel tersebut sudah SEO-friendly atau belum.

3. Plugin Keamanan

Jika tidak diberi perhatian serius, keamanan website yang longgar bisa memudahkan peretas untuk mencuri data dan mengacaukan website Anda. Karena itulah, menginstal plugin keamanan menjadi salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk meminimalisir resiko tersebut. Beberapa plugin keamanan yang populer adalah Jetpack dan Wordfence.

4. Plugin Anti-Spam

Banyak sekali website atau pengunjung yang meninggalkan komentar spam di blog atau website tertentu. Komentar-komentar atau konten spam ini tidak baik untuk website Anda, karena bisa membuat website ikut dikira spam dan kurang disukai Google. Beberapa contoh plugin anti spam yang bisa Anda instal untuk menghapus komentar spam ini adalah Akismet dan Antispam Bee.

5. Plugin Custom Page/Landing Page

Landing page sudah menjadi kebutuhan banyak pemilik website saat ini. Fungsinya sangat banyak, mulai dari meningkatkan traffic hingga menjaring banyak konversi. Landing page yang terlihat profesional bisa menarik orang-orang untuk menyukai produk Anda.

Biasanya, landing page berupa halaman khusus yang didesain untuk kebutuhan tertentu seperti mendaftar event, mengorder produk, dan lain-lain. WordPress menyediakan berbagai plugin yang bisa membantu Anda membuat landing page menarik tanpa koding sama sekali.

Beberapa plugin landing page yang populer dan bisa Anda coba adalah Elementor dan SeedProd

6. Plugin Kecepatan Website

Kecepatan website berpengaruh besar pada SEO dan performa website secara keseluruhan. Pengunjung juga tentunya lebih menyukai website yang bisa loading dengan cepat. Ada beberapa plugin WordPress yang bisa Anda gunakan untuk meningkatkan kecepatan website seperti W3 Total Cache dan WP Super Cache.

Baca Juga : 10+ Penyebab Error Pada WordPress dan Mengatasinya

Penutup

Begitulah cara menginstal plugin di WordPress, lengkap dengan rekomendasi berbagai fungsi plugin. Saat ini, WordPress memiliki hampir 60 ribu plugin dan pasti akan terus bertambah seiring berjalannya waktu. Sebagai pemilik website, Anda bisa memanfaatkan banyaknya pilihan plugin tersebut untuk memaksimalkan performa website Anda.

Namun, perlu kita ingat bahwa tidak semua plugin harus kita instal. Lebih baik menggunakan plugin yang sesuai dengan kebutuhan website saja. Menginstal banyak plugin yang sebenarnya tidak terlalu berguna justru akan memenuhi disk space dan membuat website Anda berjalan lebih lambat.

Dalam memilih plugin, pastikan plugin tersebut terpercaya dan aman. Anda bisa melihatnya dari rating dan review yang diberikan pengguna, juga seberapa rutin plugin tersebut update agar tetap relevan dengan versi WordPress yang ada. Semoga artikel ini bermanfaat bagi Anda yang ingin mengenal plugin dan mulai mencoba menggunakannya.

Related Post

  • Solusi Sempurna untuk Bisnis Anda

    Dalam Waktu 3 Menit, Anda akan mendapatkan semua
    layanan dengan cepat. Tidak ada kewajiban untuk upgrade,
    downgrade atau cancel setiap waktu

    Buat Private Cloud
    solusi sempurna untuk bisnis anda
    Subscribe here to get update